Dimsum AYCE Kekinian

5 Tips Makan Dimsum di Restoran AYCE agar Puasnya Maksimal

Sonia Basoni - detikFood
Kamis, 27 Jul 2023 13:00 WIB
Foto: Ilustrasi Getty Images/iStockphoto/Opla
Jakarta -

Kalau mau makan dimsum sepuasnya di restoran All You Can Eat (AYCE), kamu perlu menyimak tips ini. Dijamin puasnya bakal maksimal!

Lebih dari empat puluh jenis dimsum dihadirkan oleh restoran dimsum dengan konsep AYCE atau makan sepuasnya. Tujuannya agar pengunjung bisa memilih dimsum sesuai selera mereka serta tak bosan dengan pilihan dimsum yang itu-itu saja.

Namun kebanyakan orang biasanya sudah kenyang duluan, padahal jenis dimsum yang dicoba belum banyak. Untuk itu, ada beberapa tips memesan dan memilih dimsum di restoran.

Dilansir dari TIME (26/07), Chef Sandy Shi yang merupakan Executive Dimsum Chef di Wynn Las Vegas Hotel membagikan tipsnya.

Berikut lima tips memesan dan memilih jenis dimsum di restoran:

1. Jangan Pergi Sendirian

5 Tips Makan Dimsum di Restoran AYCE agar Puasnya Maksimal Foto: Ilustrasi Getty Images/iStockphoto/Opla

Menurut Shi, dimsum ini sangat erat dengan budaya Hong Kong. Di Hong Kong, dimsum merupakan makanan sehari-hari yang biasanya disantap dengan keluarga atau teman-teman. Jadi Shi menyarankan sebaiknya pergi ke restoran dimsum jangan sendirian.

Meski tidak ada peraturan tertulis, tapi Shi mengungkapkan bahwa dimsum lebih enak disantap bersama-sama. Selain itu jika makan dimsum bersama-sama, akan lebih banyak menu dimsum yang bisa dicoba karena porsinya berbagi (sharing).

Jadi perut tidak terlalu kenyang karena berusaha menghabiskan puluhan porsi dimsum sendirian. Jenis dimsum yang dicicip di restoran AYCE pun akan lebih beragam.

2. Pilih Menu Dimsum Klasik

5 Tips Makan Dimsum di Restoran AYCE agar Puasnya Maksimal Foto: Ilustrasi Getty Images/iStockphoto/Opla

Tentunya tak semua jenis dimsum bisa dicicip di restoran AYCE. Selain kapasitas perut yang terbatas, hal ini lantaran waktu santap di restoran AYCE juga dibatasi. Nah, Shi menyarankan menu dimsum klasik yang wajib dipesan.

Salah satunya ada har gow atau siumai udang. Kemudian wajib pesan dumpling, atau dimsum berbentuk pansgit rebus yang isiannya diolah dari daging udang dan babi. Tak ketinggalan kuotie.

Jangan lupa pesan dimsum yang digoreng, seperti lumpia udang dan bakso udang goreng. Menurut Shi, menu dimsum goreng bisa jadi penentu apakah restoran dimsum itu enak atau tidak. Shi mengatakan hal ini karena dimsum goreng yang garing di luar dan juicy lembut di dalam adalah hal sulit.

3. Wajib Makan Dimsum dengan Teh

5 Tips Makan Dimsum di Restoran AYCE agar Puasnya Maksimal Foto: Ilustrasi Getty Images/iStockphoto/Opla

Teh dan dimsum merupakan pasangan yang tidak bisa dipisahkan. Bahkan asal-usul dimsum bermula ketika orang-orang Kanton, minum teh dan ngemil dimsum yang disebut juga dengan yum cha.

Setiap restoran dimsum yang biasa ataupun yang AYCE pasti menyediakan menu teh. Menurut Shi, restoran dimsum yang bagus biasanya menyajikan teh berkualiatas tinggi.

Selain itu teh yang disajikan biasanya tawar tanpa gula. Pilihan minuman ini lebih bagus, ketimbang memesan minuman manis atau soda yang membuat tubuh jadi lebih cepat kenyang.




(sob/adr)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork