Resep Bubur Topping Ayam Cincang dan Cakwe yang Lembut Gurih

Odilia WS - detikFood
Rabu, 11 Okt 2023 09:00 WIB
4
"Bubur semakin enak dengan topping ayam cincang yang manis gurih dan cakwe yang renyah." - odi
Foto: Getty Images
Jakarta -

Jika badan kurang sehat, ada baiknya racik bubur yang kental dan gurih. Bisa diberi topping ayam cincang tumis dan cakwe yang gurih enak. Apalagi saat hangat.

Bubur ayam busa jadi pilihan menu sarapan atau menu saat tubuh kurang sehat. Teksturnya yang lembut creamy membuat bubur mudah ditelan dan diolah tubuh.

Tambahkan bahan-bahan bernutrisi seperti ayam cincang dan telur rebus. Ayam cincang dengan bumbu kecap manis dan bawang rasanya manis gurih. Cocok untuk topping bubur.

Sebagai pelengkap selain cakwe taburkan bawang merah goreng dan irisan daun bawang. Daftar bahan-bahan dan cara membuatnya bisa kamu lihat di resep di bawah ini.

Resep Bubur Topping Ayam Cincang dan Cakwe

Lembut gurih bubur makin enak dengan topping ayam cincang.

DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah4
Daerah Asal Masakan : China
Kategori Masakan : Bubur Topping Ayam Cincang dan Cakwe

Bahan Bahan

  • Bubur:
  • 150 g beras, cuci
  • 2.5 liter air
  • 2 sdm kaldu jamur
  • 2 sdt garam
  • Ayam Cincang
  • 3 sdm minyak sayur
  • 1 sdt minyak wijen
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 cm jahe, iris halus
  • 200 g daging ayam, cincang kasar
  • 1 sdm saus tiram
  • 2 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • Topping:
  • 1 buah cakwe, iris tipis
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
  • 3 sdm bawang merah goreng
  • 2 butir telur ayam rebus

Cara Memasak:

  1. Bubur: Didihkan air, rebus beras dan bahan lainnya di atas api sedang hingga menjadi bubur yang kental.
  2. Ayam Cincang: Panaskan minyak dan minyak wijen dalam panci, tumis bawang putih dan jahe hingga harum.
  3. Masukkan ayam cincang, aduk hingga kaku dan berubah warna.
  4. Tambahkan saus tiram, kecap manis, merica dan garam. Aduk dan masak hingga ayam matang lalu angkat.
  5. Taruh bubur dalam mangkuk-mangkuk saji.
  6. Beri topping ayam cincang, irisan cakwe, telur rebus, daun bawang, dan bawang goreng.
  7. Sajikan hangat.
Totole Kaldu Rasa Jamur 80 g Foto: Dok. Lazada

Tips membuat bubur topping ayam cincang dan cakwe:

1. Saat memasak bubur, setelah mulai mengental jangan lupa aduk-aduk sesekali agar bubur tak berkerak dan gosong.
2. Untuk memberi rasa gurih umami, gunakan kaldu jamur yang berkualitas. Kamu bisa membelinya di sini !



Simak Video "Video: Tradisi Bagi-bagi Bubur Suro untuk Buka Puasa di Palembang"

(odi/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork