Kue pisang khas Makassar ini rasanya legit dengan harum pisang yang enak. Teksturnya halus dan rasanya legit manis. Cocok buat camilan teman ngopi.
Selain kue 8 jam dan bika, masyarakat Bugis di Makassar punya jajanan dari pisang yang enak dan gampang dibuat. Kalau di Jawa, kue pisang dibalut dengan adonan tepung beras. Di Makassar justru diaduk dengan santan.
Selanjutnya dicampur telur dan dibungkus daun pisang. Teksturnya lembut creamy dan legit, mirip dengan srikaya. Tambahan daun pandan membuat jajanan manis ini makin harum aromanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kalau bosan pisang goreng atau kue pisang, kamu bisa coba membuat barongko ini. Yang penting pilih pisang yang masak pohon agar legit manis rasanya. Selanjutnya ikuti petunjuk resep dan tips membuatnya di bawah ini.
Baca juga: Resep Klepon Isi Gula Aren yang Legit Lumer |
Resep Barongko Pisang
Total Waktu Penyajian : | 60 | Menit |
Untuk Penyajian : | 8 | Porsi |
Judul Resep : | Barongko Pisang Khas Makassar | |
Kategori : | kue | |
Masakan : | jajan pasar | |
Durasi Persiapan : | 30 | Menit |
Durasi Masakan : | 30 | Menit |
Total Durasi : | 60 | Menit |
Nutrisi : | Kalori |
Bahan : |
|
Cara Membuat Barongko Pisang: |
|
![]() |
Tips membuat Barongko Pisang:
1. Jenis pisang yang cocok dibuat barongko adalah pisang kepok, pisang barangan, pisang raja yang tua dan masak pohon. Sesuai jumlah pisang dengan ukuran pisang.
2. Sebaiknya jemur di sinar matahari atau panggang daun pisang di atas api kompor hingga layu. Hal ini untuk menghindari daun pecah atau sobek saat dipakai sebagai pembungkus.
3. Kalau ingin cara praktis adonan barongko bisa dituang dalam wadah tahan panas, tambahkan potongan daun pandan di atasnya lalu kukus.
(odi/odi)