Hampir semua makanan Banyuwangi lezat dan bikin nagih, salah satunya sego tempong. Ada 4 tempat makan sego tempong enak yang layak dicoba. Siraman sambal uleknya dijamin bikin ketagihan.
Sego tempong menjadi kuliner Banyuwangi yang paling terkenal. Sesuai namanya, makanan ini terdiri dari nasi yang diberikan aneka lauk lalu disiram sambal ulek yang pedasnya nagih.
Sambalnya ini diberi nama tempong yang artinya 'tampar', dengan maksud cita rasa pedasnya membuat penikmatnya tertampar. Sambal ini cocok sekali dipadukan dengan lalapan dan aneka lauk pendamping, seperti telur dadar, ikan goreng, sate udang goreng, dan lainnya.
Kalau sedang berada di Banyuwangi, jangan sampai lupa untuk mampir ke rumah makan sego tempong yang terkenal enak. Seperti Sego Tempong Mbok Wah hingga Warung Mbak Har.
Berikut 4 sego tempong paling maknyus di Banyuwangi.
1. Sego Tempong Mbok Wah
![]() |
Sego Tempong Mbok Wah, tempat makan legendaris di Banyuwangi. Meski sudah terkenal lezat, rumah makan ini masih tersembunyi lokasinya karena berada di perumahan warga.
Rumah makan ini tak begitu luas, tapi dapat menampung pelanggan yang cukup banyak. Untuk menikmati sedapnya sego tempong, kamu bisa langsung menghampiri etalase dan memilih lauk apa yang diinginkan.
Lauk rumahan bisa jadi andalanmu, seperti ayam goreng, sate udang goreng, tumisan cumi, hingga telur dadar keriting yang nikmat. Sambalnya terbuat dari cabe rawit dan ranti (tomat berkerut) yang pedas asam segar. Seporsinya dibanderol Rp 20 ribuan.
Baca Juga: Huaah! Tertampar Pedasnya Sego Tempong Mbok Wah yang Bikin Nagih
2. Sego Tempong Mbok Nah
![]() |
Sego tempong yang tak kalah legendaris adalah rumah makan milik Mbok Nah. Lokasinya berada di Jl. Kolonel Sugiono No.16, Kertosari, Banyuwangi. Sego Tempong Mbok Nah sudah berdiri sejak tahun 1990-an.
Rumah makan ini tak pernah sepi, jadi kalau ingin mencicipinya harus sabar mengantre. Kamu bisa memilih aneka lauk yang berada di dalam etalase. Mulai dari sate udang, ati ampela, lele goreng ayam goreng, ikan asin dan masih banyak lagi.
Harga yang ditawarkan sangat terjangkau. Untuk lauk telur, seporsinya dibanderol Rp 10.000. Paling mahal sekitar Rp 20.000-an dengan lauk udang.
Baca Juga: Sego Tempong Mbok Nah: Gurihnya Telur Dadar Krispi dengan Sambal khas Banyuwangi
Simak Video "Bikin Laper: Pedes Sedap Sego Tempong Bu Lis"
[Gambas:Video 20detik]