Beberapa resto memiliki menu ikonik yang sudah melekat dengan 'image' restoran. Seperti sop buntut, gohyong dan cake red velvet.
Beberapa tempat makan di Jakarta dan sekitarnya , lebih menonjol atau gampang diingat. Lantaran mereka menu makanan yang ikonik dan melekat dengan nama tempat makan tersebut.
Bahkan tempat makan berupa resto hingga makanan kaki lima ini, selalu diburu setiap orang jika sedang ingin menyantap makanan-makanan tersebut.
Salah satunya sop buntut, tak sulit memang menemukan sop buntut yang enak di Jakarta. Tapi orang-orang selalu makan di Hotel Borobudur yang terkenal dengan sop buntutnya.
Begitu juga dengan kue red velvet, meski setiap bakery atau kafe kekinian punya menu red velvet. Orang-orang tetap saja memilih Union, sebagai tempat ngeteh cantik sekaligus makan kue red velvetnya yang terkenal.
Berikut lima tempat makan di sekitar Jakarta yang terkenal dengan menu makanannya yang ikonik.
1. Bogor Cafe
Tak hanya makanan kelas kaki lima saja yang legendaris dan identik dengan menu makanan populer mereka.
Di Hotel Borobudur contohnya, salah satu hotel klasik yang bergengsi di Jakarta. Di sini semua orang selalu penasaran dengan rasa sop buntut mereka yang ikonik.
Berada di dalam restoran Bogor Cafe, sop buntut jadi menu legendaris yang dicari banyak orang. Tampilannya tentu saja sop buntut gaya bintang lima. Harganya sekitar Rp 208.000 per porsi, pilihannya bisa sop buntut rebus, bakar, goreng atau dipenyet.
Saking laris manisnya, sop buntut ini bahkan bisa dinikmati di Sop Buntut Bogor Cafe yang terletak di dalam Pondok Indah Mall. Selain sop buntut, di kafe ini pengunjung bisa mencicipi makanan legendaris lainnya seperti nasi bakar, sampai sate pisang.
2. Ayam Goreng Suharti
Ayam goreng enak dan legendaris selanjutnya adalah Ayam Goreng Suharti. Racikan ayam gorengnya sudah ada sejak 1972. Konon dulu pendirinya, Suharti putuskan buka rumah makan ayam goreng sendiri setelah bekerja di Mbok Berek.
Ayam Goreng Suharti pun ikut terkenal. Gerainya tidak hanya ada di Yogyakarta, tapi juga di Jakarta. Ciri khas Ayam Goreng Suharti adalah teksturnya lembut dengan rasa gurih meresap.
Ayam goreng juga dilengkapi kremesan yang royal, tersedia dalam pilihan besar atau setengah. Harga Ayam Goreng Besar sekitar Rp 138.000. Menu lainnya ada ati ampela ayam, gurame goreng, sampai aneka gudeg yang pas dinikmati bersama nasi hangat.
3. Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih
Mirip dengan Sate Padang Ajo Ramon, orang-orang di Jakarta selalu memilih Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih, setiap kali ditanya tempat makan nasi goreng kambing paling enak di Jakarta.
Nasi Goreng Kambing Sirih termaasuk salah satu tempat makan kaki lima yang legendaris di Jakarta, letaknya berada di jalan Kebon Sirih, dan masih mengenakan tenda dan tempat makan sederhana. Bahkan kini kebanyakan pelanggan setianya lebih suka makan nasi goreng di dalam mobil.
Untuk harganya jangan kaget, paling murah setengah porsi harganya sekitar Rp 40.000. Seporsi nasi goreng kambing harganya Rp 50.000, kalau mau porsi ekstra bisa pesan yang harganya Rp 80.000. Tersedia juga nasi goreng ayam dan nasi goreng polos.
Simak Video "Bikin Kalap! Tempat Makan Murah di Gading Serpong yang Punya Aneka Sayur Enak"
(sob/odi)