Ini 5 Kebiasaan Makan yang Diprediksi Jadi Tren di 2023

Riska Fitria - detikFood
Selasa, 03 Jan 2023 07:00 WIB
Foto: iStock
Jakarta -

Setiap waktu tren kuliner selalu berubah-ubah. Mulai dari menu hingga cara pengonsumsiannya. Di 2023 ini pun memunculkan tren kuliner baru.

Memasuki tahun 2023, banyak orang yang membicarakan soal tren yang akan digemari. Termasuk juga tren kuliner, mengingat tren kuliner selalu berganti-ganti setiap waktu mengikuti zaman.

Di tahun 2023 ini pun tentunya memunculkan tren kuliner baru yang disesuaikan dengan beberapa hal. Mulai dari kegemaran masyarakat hingga kondisi lingkungan sekitar.

Dikutip dari Jordan News (29/12/22) berikut ini 5 hal yang akan jadi tren kuliner di 2023:

1. Kulit Ayam jadi Camilan Favorit

Kulit Ayam jadi Camilan Favorit Foto: iStock

Makanan berbahan kulit ayam diprediksi akan menjadi camilan favorit di tahun 2023. Kulit ayam tersebut dapat diolah menjadi berbagai masakan, salah satunya digoreng kering.

Kulit ayam yang renyah dan gurih tersebut bahkan akan sering dijadikan sebagai menu pembuka di sebuah restoran. Selain itu, kulit ayam digoreng garing dapat disajikan dengan berbagai bumbu.

Sensasi kriuk dan gurih itulah yang membuat kulit ayam begitu disukai. Bahkan kulit ayam diprediksi akan menjadi pengganti crouton dalam salad atau sebagai toupe untuk daging panggang.

Baca Juga: Dulu Populer, 5 Tren Makanan Ini Sudah Ditinggalkan Orang

2. Kuliner Jepang Semakin Populer

Kuliner Jepang Semakin Populer Foto: iStock

Kuliner Jepang selalu menarik perhatian dunia. Mulai dari ramen, sushi, sashimi dan dessertnya. Kuliner Jepang ini pun juga diprediksi akan tetap menjadi tren kuliner di 2023.

Salah satu kuliner Jepang yang akan jadi favorit adalah yuzu. Yuzu merupakan jeruk khas Jepang yang bentuknya mirip lemon. Selain yuzu, katsu sando pun bakalan banyak dicari orang-orang.

Katsu sando merupakan sandwich yang terbuat dari roti susu khas. Jepang. Teksturnya lembut dan memiliki varian isian. Untuk tahun 2023, sando isi chickenkatsu yang diprediksi populer.



Simak Video "Menu Nasi hingga Minuman Herbal Jadi Tren Selama Pandemi Corona"

(raf/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork