Dianggap terlalu sensual saat makan pisang. Pegawai ini sampai dilaporkan ke HRD, ia malah dibela oleh banyak netizen di internet.
Makan buah pisang mungkin hal yang sepele. Namun ternyata kegiatan makan ini bisa menyebabkan banyak masalah di kantor.
Salah satunya seperti kisah seorang pengguna situs Reddit u/bananamunchee. Dilansir dari NewsWeek (27/06), dirinya harus bermasalah dengan bagian HRD di perusahaannya, hanya karena ada beberapa pegawai yang tak suka dengan gayanya saat makan pisang.
Pria ini mendiskripsikan dirinya sebagai seorang programmer berusia 36 tahun. Ia bekerja di dalam kantor dengan 20 pegawai lainnya. Ada salah satu pegawai yang baru masuk, merupakan wanita muda.
Lalu pria ini makan buah pisang, dia membuang cangkangnya ke tempat sampah dan lanjut bekerja. Besoknya ia dipanggil ke kantor HRD.
"Seseorang rupanya sudah mengajukan komplain bahwa saya membuat gerakan agresif dan membuat pendekatan seksual yang tidak diperlukan ke mereka. Saya kaget, saya bertanya siapa yang melaporkan kejadian ini dan kapan ini terjadi?" curhat pria yang identitasnya ia samarkan tersebut.
Rupanya yang melaporkan dirinya adalah pegawai baru yang tidak nyaman dengan gaya dirinya saat makan pisang.
Padahal pria ini mengaku bahwa dia sama sekali tidak pernah menjalin interaksi dengan pegawai baru ini. Bahkan seminggu selama pegawai baru ini bekerja di sana, dia tidak pernah ngobrol dengan pegawai baru itu.
"Pihak HRD bilang bahwa pegawai baru ini menuduh saya melakukan gerakan sensual dan tidak sopan saat menyantap pisang, dengan mengarah ke arahnya. Ia ingin saya dipecat, atau dia akan menuntut saya. Padahal saya makan buah pisang, ya layaknya manusia pada umumnya," sambung pria itu.
Tentu laporan ini membuatnya geram, karena ia merasa tidak melakukan kesalahan apapun. Pihak HRD memaksanya untuk menuliskan surat permintaan maaf ke pegawai baru itu, dan ia harus berjanji agar tidak pernah membawa pisang lagi ke kantor.
Menanggapi curhatan ini banyak netizen yang justru membela pria ini. Karena menurut mereka, laporan pegawai baru itu berlebihan dan tidak penting.
"Kalau menurut pengamatan saya, wanita alias pegawai baru yang terlalu berlebihan dan menganggap makan pisang itu sensual, padahal kalian tidak kontak mata dan interaksi. Malah seharusnya pria ini yang melaporkan wanita itu, karena wanita itu sudah melecehkannya," bela salah satu netizen.
"Lho padahal yang dimakan memang pisang. Jadi cara makan yang benar seperti apa? Harus digigit menyamping seperti makan jagung. Atau pakai pisau dan garpu sekalian?" kritik @fi**.
"Terus jadinya apakah pria ini dilarang untuk membawa makanan yang bentuknya menyerupai penis? Benar-benar permintaan yang aneh," sambung @ky**.
Meski pria ini tidak bilang dari negara mana dirinya berasal. Banyak netizen yang menyangka bahwa kejadian ini di Amerika. Karena di Amerika sendiri pelecehan seksual di tempat kerja merupakan isu yang serius.
Dengan data yang dihimpun dari Pew Research Centre, bahwa 59% pegawai wanita di Amerika pernah mengalami pelecehan di tempat kerja. 27% lagi diisi korban pria.
Baca Juga:Inilah 7 Manfaat Pisang yang Menyehatkan Menurut Ahli Diet" selengkapnya
Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
(sob/odi)