Resep Semur Telur Rumahan yang Gurih Enak Dimakan Kapan Saja

Resep Semur Telur Rumahan yang Gurih Enak Dimakan Kapan Saja

Odilia WS - detikFood
Kamis, 04 Nov 2021 09:00 WIB
Resep Semur Telur Rumahan
Foto: iStock
Jakarta -

Semur telur merupakan masakan rumahan favorit semua orang. Bisa dimakan dengan nasi, jadi topping ketupat sayur atau nasi uduk. Rasnya legit gurih!

Semur umumnya dibuat dengan daging sapi, ayam atau kentang. Hidangan yang diadaptasi dari kuliner Belanda ini memakai kecap manis sebagai ciri khasnya.

Karena direbus lama dengan bumbu, tekstur telur jadi kenyal-kenyal gurih. Semur telur paling cocok dipadukan dengan nasi kuning, lontong sayur, nasi uduk atau nasi gurih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bumbu bawang, rempah dan kecap manis menjadi ciri khasnya. Karena dimasak perlahan meresap ke dalam telur. Untuk meracik bumbu semur kamu bisa melihat caranya di resep berikut ini.


Resep Semur Telur Rumahan

ADVERTISEMENT
Total Waktu Penyajian :45Menit
Untuk Penyajian :8Porsi
Judul Resep :Semur Telur Rumahan
Kategori :lauk
Masakan :telur
Durasi Persiapan :15Menit
Durasi Masakan :30Menit
Total Durasi :45Menit
Bahan :
  • 8 butir telur ayam rebus
  • 4 sdm minyak sayur
  • 3 cm kayumanis
  • 3 butir cengkeh
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 150 ml kecap manis
  • 500 ml air
  • Bumbu Halus:
  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt merica butiran
  • 1/4 biji pala
  • 2 sdt garam
Cara Membuat Semur Telur Rumahan:
  1. Kupas telur ayam lalu sisihkan.
  2. Panaskan minyak dalam wajan, tumis Bumbu Halus hingga harum dan matang.
  3. Masukkan daun salam, lengkuas, kayumanis dan cengkeh, aduk hingga layu. Angkat.
  4. Taruh bumbu dalam panci, tambahkan telur, kecap manis dan air.
  5. Masak dengan api kecil hingga telur kecokelatan dan kuah susut setengahnya.
  6. Angkat dan sajikan hangat.

12 trik bikin telur rebus mulusResep Semur Telur Rumahan. Foto: Istimewa

Tips membuat Semur Telur:

1. Untuk semur telur, pilih telur yang segar dan berukuran hampir sama agar bisa matang bersamaan. Rebus telur 6-7 menit saja lalu rendam air dingin.
2. Semur telur bisa ditambahkan potongan kentang jika suka.




(odi/odi)

Hide Ads