Setelah gerai Ngikan, kini selebgram Niko Al Hakim atau Okin kembali membuka gerai fish and chips baru bernama AYLO. Pilihannya lebih lengkap, ada ala Indonesia hingga Western.
Nama Niko Al Hakim selalu menarik perhatian, termasuk saat ia terjun ke dunia kuliner. Dulu, Okin pernah mempopulerkan fish and chips lewat bisnis kulinernya bernama Ngikan yang sempat viral dan menuai antrean panjang.
Namun sayang, kini banyak cabang Ngikan yang tutup. Kini ayah 2 anak tersebut kembali membuka gerai fish and chips dengan konsep baru. Gerai tersebut bernama AYLO di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat.
Detail Informasi AYLO | |
| Nama Tempat Makan | AYLO |
| Alamat | Jl. Tanjung Duren Utara 3 No.Kav 326 RT07, RT.10/RW.3, Tj. Duren Utara, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11470 |
| No Telp | 0877-6854-4556 |
| Jam Operasional | 10.00 22.00 |
| Estimasi Harga | Rp 20.000-an |
| Tipe Kuliner | Fish and chips ala Indonesia dan Western |
| Fasilitas |
|
Perbedaan Ngikan dan AYLO
Ngikan pertama kali berdiri pada 2019 di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Saat pertama kali buka, gerai tersebut ramai bahkan menciptakan antrean sampai 1,5 jam.
Setelah banyak cabang yang tutup, Okin tak putus asa untuk membuka bisnis kuliner serupa tapi dengan konsep baru. Di gerai AYLO ia menawarkan pilihan menu yang jauh lebih bervariasi.
Pilihan bumbu, kondimen, dan sausnya ada yang khas Indonesia dan ada pula yang ala Western. Jika Ngikan hanya menawarkan menu ikan, di AYLO Okin juga menyediakan menu ayam.
Menyatu dengan Restoran Fish Street
Di bisnis kuliner terbarunya ini, Okin berkolaborasi dengan rekan bisnisnya, Samuel Christ. Restoran AYLO ini menyatu dengan restoran Fish Street di Tanjung Duren.
Untuk pemesanan AYLO ada di area outdoor, sementara Fish Street di bagian indoor. Namun untuk area makannya sama.
Pengunjung akan dibawakan wireless calling system untuk menunggu pesanan. Jika sudah menyala, pengunjung bisa mengambil sendiri pesanan di konter kasir.
Jika Ngikan dulu diantre panjang, untuk AYLO tidak begitu diantre. Saat detikFood mampir ke restoran (10/11), pengunjung datang ramai satu per satu memadati restoran.
Simak Video "Shawarma Jumbo, Satu Porsi Bikin Kenyang"
(raf/adr)