Resep Asinan Rambutan yang Pedas Manis Segar Buat Camilan

Resep Asinan Rambutan yang Pedas Manis Segar Buat Camilan

Odilia WS - detikFood
Jumat, 21 Jan 2022 11:00 WIB
Resep Asinan Rambutan
Foto: iStock
Jakarta -

Musim rambutan atau punya pohon rambutan? Olah rambutan jadi asinan dengan paduan jeruk lemon cui, kiamboy dan cabe rawit. rasanya asin, pedas dan asam segar.

Saat ini sedang musim rambutan. Selain dimakan segar, buah rambutan yang murah harganya juga enak dibuat asinan. Tidak dibuat seperti asinan Jakarta dengan kuah cabe dan gula, rambutan bisa dibuat asinan yang unik.

Buah yang manis segar ini dipadukan dengan air jeruk leom cui yang segar, kiamboy atau manisan plum China yang asin dan asam, lalu ditambah irisan cabe rawit yang pedas menggigit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perpaduan rasa asam, manis, pedas dan asin semakin enak jika sudah didinginkan beberapa saat. Dijamin bikin mata melek dan segar setelah menikmatinya. Berikut ini resep dan cara meracik asinan yang enak dimakan dingin sebagai camilan.

Resep Asinan Rambutan

ADVERTISEMENT
Total Waktu Penyajian :30Menit
Untuk Penyajian :6Porsi
Judul Resep :Asinan Rambutan
Kategori :camilan
Masakan :buah
Durasi Persiapan :15Menit
Durasi Masakan :15Menit
Total Durasi :30Menit
Bahan :
  • 30 buah rambutan
  • 10 buah lemon cui, belah dua
  • 10 buah cabe rawit merah, iris kasar
  • 6 buah kiamboy
  • 500 ml air lemon cui
  • 3 sdm madu
Cara Membuat Asinan Rambutan:
  1. Kupas rambutan, jika ada pakai pisau runcing tajam untuk membuang biji rambutan. Jika tak ada, biarkan utuh.
  2. Taruh rambutan dalam mangkuk kaca.
  3. Dalam wadah lain, taruh cabe rawit, kiamboy, air jeruk dan madu. Aduk-aduk hingga madu larut.
  4. Tuangkan ke dalam wadah berisi rambutan.
  5. Tambahkan irisan lemon cui lalu simpan beberapa saat hingga dingin.
  6. Sajikan dingin agar lebih enak rasanya.
Resep Asinan RambutanResep Asinan Rambutan Foto: iStock

Tips membuat asinan rambutan:

1. Jenis rambutan yang ngelotok seperti binjai dan rapiah cocok dibuat asinan. Rasanya yang legit manis jadi lebih enak dipadukan dengan jeruk yang asam segar.
2. Kiamboy merupakan manisan plum China yang rasanya asin manis. Buah plum utuh ini berlapisan tepung putih dengan rasa asin, asam, seidkit manis. Bisa dibeli di toko camilan atau toko online.
3. Jeruk lemon cui, disebut jeruk kecil oleh orang Pontianak. Bentuknya kecil dengan warna daging buah oranye, rasanya kecut dan harum segar aromanya.





(odi/odi)

Hide Ads