Serunya Jokowi, Sri Mulyani, dan Basuki Berkemah dan Makan Nasi Goreng di IKN

Yenny Mustika Sari - detikFood
Jumat, 22 Sep 2023 15:31 WIB
Foto: Instagram @jokowi @smindrawati
Jakarta -

Sri Mulyani membagikan momen saat berkemah dengan Presiden Jokowi dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Mereka tampak menikmati nasi goreng dan roti bakar.

Presiden Jokowi bersama beberapa menteri jajarannya sedang meninjau pembangunan Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Timur. Tak hanya menteri saja, tapi juga hadir kepala otorita IKN.

Menteri Keuangan Sri Mulyani membagikan momen kebersamaannya dengan Presiden Jokowi dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono melalui unggahan di Instagram (21/9). Sri Mulyani menyampaikan kalau dirinya baru tiba di lokasi berkemah dan langsung disambut dengan nasi goreng.

Jokowi, Sri Mulyani, dan Basuki berkemah di IKN Foto: Instagram @jokowi @smindrawati

"Baru tiba di lokasi IKN. Memenuhi undangan Pak Basuki, disambut nasi goreng enaaak..! Camping malam ini," tulis keterangan unggahan Instagram Sri Mulyani.

Ternyata, tak hanya ada nasi goreng yang disantap oleh mereka. Sri Mulyani juga menyebutkan bahwa mereka menikmati durian. Beberapa momen kebersamaan mereka diunggah oleh Sri Mulyani dalam sebuah video yang berisikan foto-foto.

Selain suasana berkemah malam hari, Presiden Jokowi juga baru saja mengunggah momen mereka menikmati sarapan. Sejumlah juru masak telah menyiapkan makanan untuk dinikmati oleh Jokowi, Sri Mulyani, Basuki Hadimuljono, dan Bambang Susantono.

Jokowi, Sri Mulyani, dan Basuki berkemah di IKN Foto: Instagram @jokowi @smindrawati

Sri Mulyani juga turut mengunggah momen saat menyuguhkan roti bakar bersama Menteri PUPR yang dikenal lucu itu. "Ikut Pak Bas menyuguhkan sarapan untuk Presiden @Jokowi. Mohon maaf kalau penyajiannya kurang elok ya, Pak," ungkapnya.

Roti bakar yang disantap oleh mereka disajikan dengan ciri khas Bandung. Roti tawar itu diolesi dengan margarin dan beberapa jenis selai sebagai isiannya.

Jokowi, Sri Mulyani, dan Basuki berkemah di IKN Foto: Instagram @jokowi @smindrawati

Mereka semua menikmati roti bakar itu bersama secangkir teh atau kopi yang juga telah disediakan. Setelah sarapan mereka lanjut untuk meninjau pembangunan IKN (Ibu Kota Nusantara).

Pada Maret 2022, Jokowi juga sempat berkemah di IKN. Bekal makanan yang dibawa Presiden saat itu adalah mie instan dan nasi goreng. Dua menu ini dipilih karena lebih mudah dimasak, seperti dikutip dari detikNews (14/3/2022).



Simak Video "Video: Pemerintah Batal Terapkan Cukai Minuman Berpemanis Tahun Ini"

(yms/yms)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork