Makan di Restoran Fish and Chips Gordon Ramsay, Netizen Ini Tak Puas

Yenny Mustika Sari - detikFood
Rabu, 04 Jan 2023 11:30 WIB
Foto: Rachel Askinasi/Insider
Jakarta -

Gordon Ramsay banyak memiliki gerai restoran. Seorang netizen membagikan pengalamannya makan di Gordon Ramsay Fish & Chips. Sayangnya, ia merasa tidak puas.

Ada banyak restoran milik Gordon Ramsay. Salah satunya Gordon Ramsay Fish & Chips yang telah dibuka sejak 2016 lalu. Lokasinya berada di Las Vegas, Amerika Serikat.

Dilansir dari Insider (30/12), netizen bernama Rachel Askinasi mengunjungi restoran tersebut karena penasaran dengan rasa fish & chips yang ditawarkan. Ia mencoba 3 menu, ada fish & chips, fish sandwich, dan fried chicken sandwich.

Baca Juga: Gokil! YouTuber Ini Makan di Restoran Gordon Ramsay Selama 24 Jam

Pengalaman makan di Resto Gordon Ramsay, netizen ungkap tidak puas. Foto: Rachel Askinasi/Insider

Satu porsi fish & chips di restoran Gordon Ramsay itu dibanderol harga $ 17,99 (Rp 280 ribuan). Satu paketnya berisikan 3 potong fillet ikan dan udang goreng tepung, kentang goreng, dan 2 saus cocolan.

Rachel mencoba fish & chips itu dan mengatakan kalau rasanya sangat kurang gurih. Ia menjelaskan kalau ikan goreng tepung itu disantap tanpa saus cocolan, ikan itu tak memiliki rasa sama sekali alias hambar. Tentunya, Rachel merasa sangat kecewa, apalagi restoran itu milik chef ternama.

Tak hanya ikan goreng, tapi udang goreng tepungnya juga tak memiliki rasa gurih yang kuat. Perwakilan dari Gordon Ramsay Fish & Chips mengatakan kalau adonan dibuat dengan kombinasi tepung beras, tepung serbaguna, baking powder, garam, dan air. Sedangkan, restoran itu menggunakan jenis ikan cod dan dibumbui dengan garam dan air jeruk lemon.

Baca Juga: Duh! Restoran Gordon Ramsay Ini Disebut Netizen Jorok

Pengalaman makan di Resto Gordon Ramsay, netizen ungkap tidak puas. Foto: Rachel Askinasi/Insider

Rachel juga memesan dua jenis sandwich, yaitu dengan topping ikan goreng dan ayam goreng. Seporsi sandwich ikan dibanderol harga $16,99 (Rp 265 ribuan), dan sandwich ayam seharga $15,99 (Rp 250 ribuan).

Melihat tampilan sandwich ikan dan ayam itu, Rachel mengungkapkan kalau penyajiannya mirip seperti taco. Menurutnya, sandwich ikan dan ayam ini juga cukup mengecewakan untuknya. Karena, ikan dan ayam gorengnya tak begitu berbumbu.

Pengalaman makan di Resto Gordon Ramsay, netizen ungkap tidak puas. Foto: Rachel Askinasi/Insider

Secara keseluruhan, Rachel menilai kalau harga makanan dan rasanya tidak sebanding. Karena, harganya mahal dan rasa makanan kurang bumbu. Namun, ada sisi baiknya juga karena ikan dan seafood lain di restoran itu sangat segar.

Baca Juga: Terkenal Galak, Gordon Ramsay Puji Resep TikToker Bikin Netizen Heran



Simak Video "Reaksi Gordon Ramsay soal Lagu 'Golden Hour' Mark NCT"

(yms/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork