Chef Nick DiGiovanni terkenal di TikTok. Ia belum lama ini berhasil meraih rekor dunia sebagai orang yang mengunjungi 69 restoran cepat saji dalam 24 jam.
Nick DiGiovanni, seorang chef yang populer di TikTok dan YouTube. Ia kerap membuat konten memasak dengan kreasi yang beragam.
Belum lama ini, chef Nick DiGiovanni berhasil memecahkan rekor dunia dari Guinness World Records. Rekor yang ia buat adalah mengunjungi restoran cepat saji terbanyak dalam waktu 24 jam saja.
Dilansir dari Tasting Table (29/8), chef Nick DiGiovanni melakukannya bersama nenek Lynja, konten kreator memasak yang terkenal di YouTube. Nick dan Lynja mengelilingi satu area di New York untuk menemukan restoran cepat saji.
![]() |
Nick dan Lynja pertama kali mengunjungi McDonald's dan membeli seporsi burger. Kemudian, mereka pergi ke Starbucks untuk membeli kopi.
Baca Juga: Bikin Haru! Gegara Ingat Keluarga, Netizen Ini Traktir Makan Orang Tak Dikenal
Tak hanya dua restoran cepat saji itu saja yang dikunjungi, tapi Nick dan Lynja mengunjungi restoran cepat saji lain untuk membeli makanan. Seperti mengunjungi Wendy's, Taco Bell, Subway, hingga Burger In-N-Out.
Ada beberapa restoran cepat saji yang dikunjungi berulang kali. Namun, pihak Guinness World Records memperbolehkan asal Nick dan Lynja membeli makanan atau minuman dari restoran tersebut.
Baca Juga: Nikita Mirzani Pamer Isi Kulkas, Netizen: Itu Mah Minimarket
Makanan dan minuman yang dibeli keduanya di restoran cepat saji ada yang disantap, namun ada juga yang diberikan ke orang lain. Karena keduanya tak sanggup kalau harus menyantap semua makanan dan minuman.
![]() |
Mereka tampak membagikan sandwich ke seseorang di pinggir jalan. Nick dan Lynja juga terlihat memberikan sebuah apple pie dari McDonald's untuk seorang remaja.
Awalnya tantangan yang diberikan sebanyak 50 restoran cepat saji yang dikunjungi, namun chef Nick DiGiovanni berhasil melampauinya. Mereka berhasil mengunjungi 69 restoran cepat saji dengan waktu kurang dari 24 jam.
"Kami berakhir mengunjungi 69 restoran. Itu adalah hari yang melelahkan dan banyak hal yang dikerjakan," ujar chef Nick DiGiovanni, seperti dikutip dari Tasting Table.
Baca Juga: Bantu Nelayan, Rachmat Gobel Beli Ikan Tuna Seharga Sepeda Motor
Simak Video "Masak Masak: Tips Bikin Kentang Goreng ala Restoran Fast Food"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/odi)