Beli nasi kandar di restoran yang ada di bandara, pengunjung ini kaget lihat harganya. Harganya dinaikkan jadi 2 kali lipat dari harga normal.
Biasanya harga makanan yang ada di restoran yang berada di tempat transportasi seperti bandara atau stasiun memang lebih mahal dari harga di warung biasa.
Meski begitu, harga yang ditawarkan seharusnya masih masuk akal. Karenanya kamu harus lebih berhati-hati ketika memesan makanan di restoran yang ada di bandara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jangan lupa untuk memastikan harganya terlebih dahulu agar tidak kejadian seperti yang dialami oleh pengguna Facebook ini. Ia terkejut dengan harga nasi kandar di bandara.
Baca Juga: Dituduh Ketok Harga, Pemilik Restoran Ini Jelaskan Kenapa Harga Ikannya Rp 4,1 Juta
![]() |
Berawal ketika ia sedang berada di Bandara Penang, Malaysia. Kemudian ia memesan nasi kandar dari sebuah restoran yang ada di bandara tersebut.
Nasi kandarnya sangat sederhana, berupa nasi yang diguyur kuah, daging dan telur setengah. Penampilan seporsi nasi kandar itu diunggah di grup Facebook lengkap dengan struk pembayaran.
Terlihat dengan jelas di struk pembayaran itu ia memesan nasi kandar seharga RM 27.30 atau setara dengan Rp 90.000, air limau seharga RM 3.50 atau setara Rp 11.000.
Total dari pesanan tersebut senilai RM 32.65 atau setara dengan Rp 108.000. Unggahan itu pun viral dan mengundang berbagai komentar dari netizen.
Baca Juga: Ketok Harga Bikin Pembeli Kaget, Ada Ikan Rp 4,1 Juta dan Angkringan Rp 250 Ribu
![]() |
Banyak netizen yang menilai bahwa harga seporsi nasi kandar tersebut tidak masuk akal. Apalagi penyajian nasi kandarnya yang sangat sederhana, lapor Sin Chew.
"Harganya gak masuk akal. Ya memang makanan di Bandara pasti lebih mahal tapi tidak semahal ini juga," tulis netizen.
"Nasi kandarnya tidak ada yang spesial kenapa harganya harus setinggi itu," tulis netizen lainnya.
Unggahan tersebut kemudian sampai ke telinga pihak restoran. Pihak restoran kemudian mengklaim bahwa ada kesalahan pada kasir saat mencetak struk pembayaran.
Menurut mereka, harga seporsi nasi kandar seharusnya Rp 44.000 bukan Rp 90.000, seperti yang tercatat di struk. Sementara harga air limau tetap di harga Rp 11.000.
Meskipun telah memberikan klarifikasinya, tetapi tak sedikit netizen yang menduga bahwa kesalahan memang sengaja dilakukan untuk mendapatkan keuntungan sepihak.
"Restoran menyalahkan kasir setelah viral," tulis netizen.
"Itu bukan kesalahan, saya rasa ini disengaja," tulis netizen lainnya.
Baca Juga: Ketok Harga Ikan Rp 4,1 Juta, Ini 5 Kejadian Ketok Harga di Restoran Seafood yang Heboh
(raf/odi)