Kena Getok Harga, Netizen Bayar Rp 250 Ribu untuk Makan Angkringan

ADVERTISEMENT

Kena Getok Harga, Netizen Bayar Rp 250 Ribu untuk Makan Angkringan

Diah Afrilian - detikFood
Sabtu, 13 Nov 2021 11:00 WIB
Kena Getok Harga, Netizen Bayar Rp 250 Ribu untuk Makan Angkringan
Foto: Twitter/txtdaribogor/Istimewa
Jakarta -

Mengalami kejadian getok harga memang menyebalkan. Beberapa netizen yang mengalami kejadian getok harga mengaku resah dan kesal setelah dipatok harga yang tak wajar.

Getok harga atau menentukan harga dengan sembarangan seringkali dilakukan oleh penjual-penjual makanan yang tak jujur. Terutama di daerah wisata seperti Bogor dan Puncak, kisah getok harga ini sering terjadi dan cukup meresahkan.

Pasalnya harga yang dibanderol seringkali tidak wajar dan terlalu tinggi. Untuk semangkok mie instan, misalnya. Para pedagang bisa saja membanderol hingga puluhan ribu yang benar-benar tak wajar.

Ulah getok harga yang dilakukan oleh para penjual makanan ini seringkali menjadi musuh bagi para wisatawan yang datang. Di Yogyakarta masalah serupa bahkan langsung ditangani oleh pihak berwajib dan diberantas demi kenyamanan wisatawan yang tengah berkunjung.

Kena Getok Harga, Netizen Bayar Rp 250 Ribu untuk Makan AngkringanKena Getok Harga, Netizen Bayar Rp 250 Ribu untuk Makan Angkringan Foto: Twitter/txtdaribogor/Istimewa

Salah satu kisah getok harga dialami oleh seorang netizen yang membagikan foto tagihan dengan harga yang tak main-main. Dalam nota tagihan tertulis harga untuk dua porsi mie rebus dengan telur dan dua gelas es teh manis.

Untuk dua porsi mie instan dan es teh tersebut ia ditagih biaya senilai Rp 54 ribu. Seporsi mie instan kuah polos yang hanya ditambahkan sebutir telur rebus saja sudah dibanderol dengan harga Rp 17 ribu. Kemudian untuk segelas es teh manisnya ia harus membayar Rp 10 ribu.

"Meringis banget makan di kota hujan, indomie telor + es teh manis totalnya 54 ribu," tulis keterangan dalam unggahan tersebut.

Baca juga: Dituduh Ketok Harga, Pemilik Restoran Ini Jelaskan Kenapa Harga Ikannya Rp 4,1 Juta

Diunggah ulang olehakun Twitter @txtdaribogor (9/11) banyak sekali respon netizen saat melihat unggahan tersebut. Tidak sedikit yang bahkan menceritakan kisah serupa yang dialaminya saat mengunjungi kawasan Bogor hingga Puncak.



Simak Video "Kulineran Sambil Healing di Tengah Sawah Bogor"
[Gambas:Video 20detik]

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT