5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!

Camilan Sultan

5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Sabtu, 31 Jul 2021 18:00 WIB
5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!
Foto: Berco's Popcorn
Jakarta -

Camilan super mahal di dunia ini bakal bikin kantong bolong karena dijual sampai puluhan juta rupiah! Sudah pasti kaum sultan-lah yang jadi penikmatnya!

Ada banyak jenis camilan di dunia, umumnya dijual murah karena sifatnya hanyalah makanan ringan. Namun siapa sangka beberapa produsen camilan terpikirkan ide luar biasa. Mereka membuat camilan super mahal yang tak terbayangkan sebelumnya.

Sebut saja keripik kentang yang dijual ratusan ribu rupiah per keping. Lalu ada juga burger yang mencapai Rp 87 juta per buah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di balik harganya yang selangit, tentu saja camilan super mahal ini memiliki keistimewaan. Semuanya dibuat dari bahan-bahan premium terbaik di dunia, yang tak jarang didatangkan dari berbagai negara.

Berikut detikfood merangkum 5 camilan super mahal yang pernah camilan super mahal menyita perhatian saat dijual:

ADVERTISEMENT

1. Keripik kentang

5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong! Foto: St. Erik's Chips

Berasal dari Swedia, inilah keripik kentang super mahal di dunia. Produsennya adalah St. Erik's Brewery yang biasa memproduksi bir. Keripik kentang ini rupanya diciptakan untuk melengkapi pengalaman istimewa minum bir.

Keripik kentang St. Erik's tampak eksklusif karena dikemas dalam kotak hitam mewah. Tiap kotak hanya berisi 5 keping keripik kentang buatan tangan chef.

Kabarnya keripik kentang dibuat dengan 5 bahan istimewa dari negara-negara di Eropa Utara. Seperti jamur matsutake yang dipetik dari hutan pinus di utara Swedia dan rumput laut truffle dari perairan sekitar Kepulauan Faroe. Kentangnya juga spesial dari lereng Ammarnas. Harga keripik kentang ini mencapai USD 11 (Rp 143.000) per keping pada tahun 2016.

Baca Juga: Kriuk! Keripik Kentang Termahal di Dunia Ini Harganya Rp 143 Ribu per Keping

2. Donat

5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong! Foto: Dolicious Donuts

Satu buah donat biasanya dijual puluhan ribu saja, namun berbeda dengan donat ini yang harganya mencapai USD 100 (Rp 1,3 juta) pada tahun 2015. Namanya Donutopia yang diberikan serpihan emas serta gula 'berlian' di atasnya.

Donat asal Kanada ini juga dilengkapi krim rasa wine dan dibalut cokelat balsamic vinegar. Di balik harganya yang mahal, keuntungan penjualan donat ini ternyata ditujukan untuk dapur umum di West Kelowna.

Baca Juga: Donat Bertabur Serpihan Emas 24 Karat Ini Harganya Rp1.3 Juta!

3. Popcorn

5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong! Foto: Berco's Popcorn

Camilan super mahal di dunia selanjutnya adalah popcorn buatan Berco's Popcorn. Pada tahun 2016, popcorn ini dijual sampai USD 500 atau sekitar Rp 6,7 juta. Ada juga yang dijual dalam kemasan lebih kecil seharga sekitar Rp 3,3 juta.

Hal yang bikin istimewa adalah bahan-bahan pembuatan popcorn. Semua memakai bahan terbaik dari berbagai negara di dunia. Butter-nya dari Vermont Creamery, garamnya dari pulau Laeso di Denmark, dan karamelnya dari gula organik. Penyempurna popcorn ini adalah taburan emas 23 karat yang bisa dimakan.

4. Burger

5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong! Foto: Oddity Central

Baru-baru ini ada camilan super mahal yang bikin banyak orang melongo. Namanya burger The Golden Buy yang dijual sampai Rp 87 juta! Burger ini dibuat dari 100 persen wagyu A5, kaviar Beluga, king crab, white truffle, dan banyak bahan premium lainnya.

Burger ini bahkan memecahkan rekor sebagai burger termahal di dunia. The Golden Boy dibuat oleh Robbert Jan de Veen, pemilik restoran De Daltons di Belanda. De Veen mengaku menemukan ide membuat burger termahal ini setelah melihat internet soal burger termahal yang pernah dibuat di Oregon tahun 2011 lalu.

Baca Juga: Mewah! Burger Termahal di Dunia Ini Harganya Rp 87 Juta

5. Es krim

5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong!5 Camilan Super Mahal di Dunia yang Bikin Kantong Bolong! Foto: Site News

Selain burger, camilan super mahal ini juga baru saja terungkap. Dari Dubai ada es krim berlapis emas 23 karat yang dibanderol Rp 11,7 juta! Kafe yang membuatnya adalah Scoopi Cafe yang mengklaim es krimnya sebagai es krim termahal di dunia.

Es krim ini disebut Black Diamond Ice Cream. Dibuat dari bahan-bahan sangat langka seperti vanilla dari Madagascar, black truffle dari Italia hingga rempah saffron dari Iran. Di atasnya juga ditambahkan emas, disajikan di mangkuk Versace, dan memakai sendok perak. Istimewa!

Baca Juga: Kafe di Dubai Ini Jual Es Krim Termahal di Dunia Seharga Rp 11,7 juta

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)

Hide Ads