Mantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak Motor

Mantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak Motor

Devi Setya - detikFood
Rabu, 14 Jul 2021 16:00 WIB
Mantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak Motor
Foto: youtube capcapung
Jakarta -

Keinginan untuk mengangkat produk lokal Indonesia menjadikan pria mantan bartender kini memilih jadi penjual kopi. Ia keliling menggunakan becak motor menjajakan secangkir kopi.

Adalah Sariaman Manik, pria berdarah Batak yang kini lebih dikenal sebagai penjual kopi. Sebelum beralih menjadi penjual kopi, Sariaman adalah bartender profesional.

Puluhan tahun menjadi bartender bahkan membuatnya langganan juara untuk berbagai kompetisi bartender di Indonesia. "Sejak tahun 1999 menjadi bartender. Saya sudah bekerja di banyak hotel di Indonesia. Banyak kompetisi bartender, saya juaranya. Saya juga juara kompetisi bartender se-Indonesia," kata Sariaman dalam videonya yang ditayangkan lewat youtube Capcapung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak MotorMantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak Motor Foto: youtube capcapung

Punya banyak pengalaman serta sudah menenpati posisi kerja yang nyaman ternyata tak membuat Sariaman ingin terus menjadi bartender. Ia malah beralih menjadi penjual kopi keliling.

Keputusannya untuk pulang kampung ke Samosir dan berjualan kopi ternyata sempat ditentang keluarga dan orangtuanya. "Orang tua saya mengatakan saya bodoh. Sudah bekerja enak, di hotel berbintang tapi malah pilih pulang kampung, jualan kopi," ujar Sariaman.

ADVERTISEMENT

Meskipun mendapat kontra dari orang-orang di sekelilingnya, Sariaman tetap yakin pada pilihannya. Kini ia dikenal sebagai pemilik dari Kopling Samosir alias Kopi Keliling Samosir.


Sesuai dengan namanya, Sariaman setiap hari berkeliling membawa kopi yang siap diseduh untuk pelanggannya. Ia mengandalkan becak motor, kendaraan yang populer di Samosir sebagai alat transportasi.

Mantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak MotorMantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak Motor Foto: youtube capcapung

Kopi andannya adalah arabika Samosir. Ia bahkan menyebut kopi sebagai bagian dari budaya masyakat Samosir, "Nongkrong kumpul minun kopi. Kalau ada tamu, wajib hukumnya menyediakan kopi," jelas Sariaman.

Kopi buatan Sariaman ini bukan kopi sembarangan, ia menyeduhnya dengan teknik manual brew. Sariaman memiliki alat seduh manual mulai dari V60 hingga aeropress.

Untuk membantu mengangkat ekonomi para petani kopi, Sariaman memperoleh kopi dari petani langsung. Ia membeli dengan harga tinggi. Biji kopi ini lantas ia olah sendiri hingga menghasilkan bubuk kopi siap seduh.

Kini, pria yang juga ketua UMKM Sumatera Utara ini kerap berbagi pengalaman bersama rekan-rekan pengusaha UMKM di Sumatera Utara. Ia bahkan banyak mengajari anak muda di Sumatera Utara untuk meracik kopi dengan harapan bisa juga berjualan kopi seperti dirinya.

Mantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak MotorMantan Juara Bartender Indonesia Kini Jualan Kopi Keliling Pakai Becak Motor Foto: youtube capcapung

"Saya mau menghadirkan kopi enak sekelas di coffee shop, di hotel, tapi dengan harga terjangkau. Kopi nikmat tidak harus mahal," kata Sariaman.

Kopi racikan Sariaman ini bisa dinikmati oleh siapapun. Ia setiap hari keliling kawasan Toba Samosir membawa becak motornya. Pelanggan bisa minum kopi nikmat sambil menikmati pemandangan Danau Toba yang memukau.




(dvs/odi)

Hide Ads