Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori!

ADVERTISEMENT

Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori!

Diah Afrilian - detikFood
Kamis, 17 Jun 2021 14:00 WIB
Gagalkan Diet, Solar MAMAMOO Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori!
Foto: YouTube/solarsido
Jakarta -

Minuman dingin dan manis memang cocok dikonsumsi saat cuaca panas. Solar MAMAMOO bahkan membuat tiga jenis frappuccino yang mengandung 10 ribu kalori!

Di beberapa wilayah saat ini mulai merasakan cuaca yang panas. Saat cuaca panas seperti ini minuman yang manis dan dingin rasanya akan sangat menyegarkan jika dikonsumsi pada siang hari.

Sayanya minuman manis yang dingin ini seringkali mengandung banyak kalori dengan pemanis yang begitu banyak didalamnya. Sehingga minuman-minuman seperti ini akan sangat tidak cocok dan dapat merusak diet yang mungkin sedang dijalankan.

Berbeda dengan pelaku diet lainnya, Solar MAMAMOO tidak segan-segan untuk menggagalkan dietnya. Cuaca yang panas membawa Solar untuk melakukan mukbang frappucino dengan 10 ribu kalori di dalamnya!

Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori!Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori! Foto: YouTube/solarsido

Dilansir melalui unggahan video pada kuan YouTube solarsido (14/6) salah satu anggota dari girl grup kenamaan Korea Selatan, Solar, melakukan mukbang yang tidak tanggung-tanggung. Cuaca panas yang tengah dirasakannya membawa Solar untuk membuat minuman dingin yang manis dan menyegarkan.

Baca juga: TikToker Coba Makan 10.000 Kalori Sehari, Ini Menu Santapannya

Belasan botol kopi terlihat berbaris di hadapannya. Kali ini Solar akan meracik tiga jenis frappuccino yang berbeda-beda dengan total kalori yang mencapai 10 ribu di dalamnya.

Ada potato-ccino, unicron-ccino serta devil-ccino yang akan menjadi frappucino dengan rasa begitu manis. Sebelumnya Solar meracik empat varian frappuccino untuk dibekukan, ada dolce, coffee, mocha dan caramel frappuccino yang akan digabungkan dan dibekukan oleh Solar.

Setelah keempat varian frappuccino tersebut dicampurkan ia kemudian meletakkan racikan frappuccinonya selama tiga jam di dalam freezer. Setelah tiga jam berlalu, Solar mengeluarkan racikan frappuccinonya untuk kemudian disajikan dengan berbagai resep topping yang telah ia siapkan.

Pertama-tama ada potato-ccino yang terbuat dari coffee frappuccino yang dibekukan. Setelah frappuccinonya dibekukan Solar menambahkan beberapa topping sesuai dengan resep yang telah disiapkannya. Solar menambahkan whipped cream, corn flakes, stik kentang serta berbagai camilan.

Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori!Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori! Foto: YouTube/solarsido

Kemudian ada lagi unicorn-ccino. Sebelum frappucino yang dibekukan dimasukkan ke dalam gelas, Solar menghias gelas tersebut dengan taburan keju dan coklat kecil berwarna-warna untuk membuat gelasnya memiliki warna seperti unicorn. Kemudian frappuccino dituangkan dengan whipped cream yang juga berwarna-warni seperti unicorn, wafer kerucut es krim serta berbagai jelly dan permen warna-warni ke atasnya.

Pada gelas yang ketiga, Solar akan meracik devil-ccino. Frappuccino yang telah dibekukan dituangkan dengan tambahan whipped cream, olesan coklat cair, kue kering coklat, choco chips, stik coklat bahkan hingga sepotong kue coklat. ini benar-benar gila karena gelas ketiga benar-benar dipenuhi dengan beragam topping serba coklat.

"Hari ini sepertinya aku akan minum 10 ribu kalori," kata Solar.

Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori!Gagalkan Diet, Solar 'MAMAMOO' Mukbang Frappuccino 10 Ribu Kalori! Foto: YouTube/solarsido

Solar juga menilai ketiga frappuccino racikannya. Menurut Solar, potato-ccino punya rasa yang unik karena campuran manis dan asin yang seimbangkan. Sedangkan pada unicorn-ccino jauh lebih manis daripada potato-ccino namun masih seimbang rasanya. Devil-ccino dikatakan menjadi racikan frappuccino yang sangat manis bahkan ia tidak bisa meminumnya banyak-banyak.

"Benar-benar seperti setan manisnya. Tetapi sepertinya akan cocok jika dinikmati saat stress atau di hari-hari yang terasa berat," kata Solar.

Solar juga menyarankan sesekali untuk mencoba resepnya jika sedang memiliki suasana hati yang tidak baik. Namun minuman seperti ini benar-benar tidak boleh sering dikonsumsi karena kalorinya yang begitu tinggi.

Baca juga: YouTuber Jadi Penyebab Anak-anak Makan Lebih Banyak Kalori



Simak Video "Jelajah Sumatera, Telisik Lebih Dalam Suku Anak Dalam"
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/adr)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT