Telur dan roti menjadi dua bahan makanan yang mudah dikombinasi. Keduanya juga akan menjadi menu yang sangat tepat untuk menyajikan sarapan padat nutrisi.
Roti merupakan bahan makanan dengan sumber karbohidrat yang mudah didapat. Roti seringkali dipilih menjadi bahan makanan untuk diolah sebagai menu sarapan karena praktis dan mudah dipadupadan dengan bahan lain.
Selain itu, telur juga menjadi bahan lainnya yang kaya akan vitamin, nutrisi dan mineral. Telur juga akan menjadi bahan makanan yang tepat untuk memberikan asupan tubuh di pagi hari untuk sumber energi.
![]() |
Roti dan telur ketika digabungkan akan menjadi kombinasi yang sangat seimbang. Keduanya juga tak perlu memerlukan waktu yang lama untuk diolah.
Berdasarkan data yang didapatkan melalui USDA, dalam 10 gram roti hanya mengandung 265 kalori dengan kadar kolesterol 0%. Total lemak yang dimiliki roti juga cukup rendah hanya sekitar 4%.
Roti juga dapat memberikan pilihan yang bisa disesuaikan dengan kondisi kesehatan konsumennya. Ada roti putih atau terbuat dari tepung yang disarankan untuk non-diabetes. Lainnya juga ada roti yang terbuat dari gandum utuh yang lebih aman untuk penderita diabetes.
Baca juga: 10 Resep Telur yang Terkenal Enak dan Praktis Buat Sarapan
![]() |
Telur juga tak kalah bernutrisinya. Pada 100 gram telur rebus, USDA mencatat ada 155 kalori yang tersimpan dengan kadar lemak sebanyak 16%.
Telur diperkaya dengan vitamin seperti vitamin A, B6, C, D, kalsium, kobalamin, zat besi dan magnesium. Kandungan padat protein dan tanpa karbohidrat ini membuat telur menjadi pasangan yang cocok untuk melengkapi nutrisi dengan roti.
Keduanya gampang diolah dan disukai banyak orang. Tak butuh waktu lama, roti dan telur juga bisa menghasilkan makanan yang lezat seperti hidangan lainnya.
Berikut ini ada beberapa menu olahan telur dan roti yang bisa disajikan untuk menu sarapan.
![]() |
1. Egg Benedict
Egg benedict ini menjadi menu sarapan olahan telur dan roti yang populer. Hidangan ini memiliki banyak penggemar bahkan laku keras di restoran-restoran dan kafe. Egg benedict juga bisa kamu buat sendiri di rumah dengna mengikuti resep mudah berikut ini.
2. Egg Toast
Siapa yang bisa menolak kelezatan dan rasa hangat di balik garingnya roti panggang? Egg toast juga bisa menjadi kreasi resep roti panggang yang mudah dibuat untuk sajian saat sarapan. Tak butuh waktu lama, egg toast bisa menjadi rekomendasi menu sarapan padat nutrisi. Cara pembuatannya pun bisa dilihat di sini.
3. Sandwich Telur
Sandwich atau roti lapis bisa jadi alternatif menu sarapan, lezat dan gampang dibawa. Sandwich telur ini akan menjadi hidangan sarapan yang praktis terutama bagi yang memiliki kesibukan cukup padat di pagi hari. Hidangan ini juga mudah untuk dikreasikan sesuai selera dan bisa dilihat resepnya di sini.
Baca juga: Awas Ngiler! 10 Kreasi Roti Panggang Keju yang Mulur Buat Sarapan
Simak Video "Pengeraman Telur Burung Maleo, Sulawesi"
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/odi)