Mangkuk ayam jago yang ikonik di Asia punya sejarah dan fakta menarik. Ada juga kisah restoran Indonesia di luar negeri yang masuk Michelin Guide hingga pria tampan di Bogor sukses jual gorengan.
Mangkuk ayam jago adalah alat makan ikonik di Indonesia dan beberapa negara Asia lain. Mangkuk putih ini diberi goresan lukisan ayam jago yang motifnya khas. Biasanya mangkuk ayam jago jadi wadah mie hingga nasi.
Banyak orang menyukai desain mangkuk ayam jago. Kini desainnya bahkan lebih beragam, termasuk yang bentuk ayamnya lebih kekinian. Sebenarnya seperti apa ya cerita asal-usul mangkuk ayam jago?
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pembaca detikfood juga tertarik mengetahui kisah restoran Indonesia yang sukses di luar negeri. Tolok ukurnya adalah restoran ini berhasil masuk panduan tempat makan bergengsi, Michelin Guide.
Lokasi restoran Indonesia ini tersebar di beberapa negara, mulai dari Singapura, Taiwan, hingga Amerika Serikat. Setiap tempat menawarkan keunikan, baik dari segi suasana dan menu tradisional yang ditawarkan.
Usaha kuliner dijalani serius oleh banyak orang. Tak jarang, hasilnya begitu menggiurkan, bahkan pendapatannya lebih besar dari mereka yang kerja kantoran.
Hal inilah yang dirasakan seorang pemuda tampan asal Bogor. Ia yang tadinya bekerja di bidang event organizer, banting setir berjualan comro hingga gandasturi.
Berikut deretan berita terpopuler detikfood (12/9) yang menarik perhatian pembaca kemarin:
1. Fakta mangkuk ayam jago
![]() |
Melihat sejarahnya, mangkuk ayam jago pertama kali dibuat oleh komunitas Hakka di Provinsi Guangdong, China. Mangkuk ini sudah ada lebih dari seratus tahun lalu.
Desain ayam jago ternyata punya makna filosofis, termasuk mengapa yang dipilih ayam jantan, bukan ayam betina? Ayam jago rupanya melambangkan makna kerja keras, semangat juang, dan keluarga sejahtera.
Mangkuk ayam jago kemudian banyak dibuat di Thailand lalu menyebar sampai ke Indonesia. Kini mangkuk ikonik ini masih banyak dijajakan di toko hingga e-commerce. Simak ulasannya dalam artikel di bawah ini.
Baca Juga: 6 Fakta Mangkuk Ayam Jago, Alat Makan Ikonik di Asia
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya.
2. Restoran Indonesia di luar negeri yang masuk Michelin Guide
![]() |
Ketika sebuah tempat makan masuk Michelin Guide, maka kualitas menu dan pelayanannya pasti terjamin! Pengakuan ini begitu bergengsi di kalangan pebisnis kuliner. Siapa sangka beberapa restoran Indonesia di luar negeri berhasil masuk Michelin Guide?
Kebanyakan dari kategori Bib Gourmand yang berarti harga santapnya masih terjangkau. Sebut saja Cumi Bali di Singapura yang baru-baru ini mencuri perhatian. Cumi Bali hadir sejak 1986 dengan cumi bakar berbumbu rempah jadi andalan.
Lalu ada juga restoran Indonesia di Taiwan, Hong Kong, Utrecht, sampai New York. Mereka menawarkan menu tradisional yang tak kalah enak lho!
Baca Juga: Bangga! 7 Restoran Indonesia di Luar Negeri Ini Masuk Michelin Guide
3. Pria tampan sukses jual gorengan
![]() |
Sosok penjual gorengan tampan dan sukses viral di TikTok. Adalah Andi Saputra, seorang pemuda asal Bogor yang bisa beli rumah hingga mobil dari penghasilannya sebagai tukang gorengan.
Tak ada kata gengsi dari dia yang banting setir dari dunia event menjadi mengaduk adonan gorengan. Andi menyajikan comro, pisang goreng, cireng, tempe, gandasturi dan lainnya.
Andi sukses membeli tanah, rumah, hingga mobil dari profesinya ini. Baca selengkapnya kisah perjuangan Andi jual gorengan dalam artikel di bawah ini.
Baca Juga: Kisah Sukses Pria Tampan Penjual Gorengan Beromzet Ratusan Juta Per Bulan
Simak Video "Video: 3 Rekomendasi Restoran Indonesia di Berlin"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/adr)