Beberapa makanan ini bikin geger karena dinyatakan positif COVID-19. Ada juga makanan yang bisa bantu pulihkan fungsi indera dan wanita yang ragu makan sate lilit.
Pandemi COVID-19 belum juga berlalu, makin banyak orang yang dinyatakan terpapar virus ini. Tapi banyak juga yang masih meragukan valid tidaknya alat tes pendeteksi COVID-19. Karena ada beberapa makanan yang positif COVID-19 setelah diuji oleh alat tersebut.
Mereka yang terserang virus corona umumnya mengalami gangguan indera penciuman dan perasa. Gangguan itu bis dipulihkan dengan mengonsumsi beberapa makanan secara rutin. Seperti lemon, teh chamomile, jahe, bawang putih, hingga cuka apel.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Viral di TikTok seorang wanita yang tampak ragu ketika diberikan sate lilit oleh tetangganya yang merupakan orang Bali. Keraguan wanita ini malah dianggap oleh banyak netizen sebagai tindakan yang rasis. Ia pun banyak mendapatkan kritik pedas.
Berikut berita terpopuler detikFood yang menarik perhatian netizen (21/12).
1. Makanan Positif COVID-19
![]() |
Pandemi COVID-19 yang tersebar di berbagai negara tampaknya masih belum surut. Namun, masih ada beberapa orang yang meragukan valid atau tidaknya alat pendeteksi COVID-19.
Karena ada beberapa makanan yang diuji menggunakan alat itu dan hasilnya positif COVID-19. Seperti Rina Nose yang bereksperimen dengan sambal cireng.
Sambal cireng itu ia coba masukkan ke alat pendeteksi COVID-19 rapid antigen. Hasilnya sambal cireng itu positif COVID-19 dengan bukti adanya 2 garis di sana. Kejadian iseng ini mendapat banyak respon dari netizen.
Presiden Tanzania, John Magufuli juga meragukan alat test rapid antigen COVID-19. Ia meragukannya karena hasil positif didapatkan dari pepaya yang diuji dari alat pendeteksi tersebut.
Baca Juga: Waduh! Sambal Cireng dan Pepaya Dinyatakan Positif COVID-19
2. Makanan yang Bantu Kembalikan Fungsi Indera Penciuman dan Perasa
![]() |
Selain demam tinggi, dan batuk, gejala COVID-19 lainnya adalah kehilangan fungsi indera penciuman dan perasa. Mereka yang terpapar tak bisa mencium aneka bau dan merasakan makanan.
Namun tak hanya gejala dari COVID-19 saja. Hilangnya indera penciuman dan perasa juga bisa diakibatkan oleh alergi, masalah pernapasan, dan lainnya.
Untuk mengembalikan fungsi indera tersebut, ada beberapa makanan yang bisa jadi pemulihnya. Seperti lemon, teh chamomile, jahe, bawang putih hingga minyak kelapa.
Baca Juga: 7 Makanan Ini Bantu Kembalikan Fungsi Indera Penciuman dan Perasa
3. Ragu Makan Sate Lilit Malah Dikritik Netizen
![]() |
Seorang wanita viral di TikTok karena meragukan sate lilit dan sayur lawar yang diberikan oleh tetangganya. Tetangganya ini merupakan orang asli Bali. Iapun menuturkan rasa ragunya di TikTok.
Wanita bernama Liyona ini menuliskan keterangan, "Ini apa ya? Dikasih tetangga orang Bali." Banyak netizen yang menganggap kalau wanita ini rasis terhadap orang Bali. Akhirnya ia mendapatkan banyak kritik dari netizen.
Baca Juga: Ragu Makan Sate Lilit Pemberian Orang Bali, Wanita Ini Banjir Kritik Netizen
Simak Video "Penyebab Hilangnya Indra Penciuman Pasien COVID-19"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/odi)