Resep Nasi Goreng Sereal yang Padat Nutrisi Buat Sarapan

Resep Nasi Goreng Sereal yang Padat Nutrisi Buat Sarapan

Odilia WS - detikFood
Minggu, 12 Sep 2021 07:00 WIB
Resep Nasi Goreng Sereal
Foto: detikfood/odilia
Jakarta -

Akhir pekan saatnya bikin nasi goreng yang spesial buat keluarga. Paduan sereal, daging sapi dan sayuran pada nasi goreng sereal ini bikin nutrisinya bertambah.

Sereal umumnya dinikmati dengan susu sebagai alternatif sarapan yang praktis. Tetapi rasa renyah dan gurih sereal juga bisa menjadi penambah rasa buat nasi goreng.

Kali ini nasi goreng ditambah sereal, daging cincang dan sayuran yang diris halus. Pastinya cocok dinikmati bersama anak-anak. Daging dan sayuran yang mudah dikunyah ditambah renyah gurih sereal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sereal bisa dipilih yang instan dan kamu tinggal menyiapkan sayuran sesuai selera serta daging sapi cincang atau sosis yang dipotong kecil. Selanjutnya ikuti langkah pembuatan nasi goreng sereal dalam resep dan tips di bawah ini.

Resep Nasi Goreng Sereal

ADVERTISEMENT
Total Waktu Penyajian :30Menit
Untuk Penyajian :2Porsi
Judul Resep :Nasi Goreng Sereal
Kategori :nasi
Masakan :nasi goreng
Durasi Persiapan :15Menit
Durasi Masakan :15Menit
Total Durasi :30Menit
Nutrisi :Kalori
Bahan :
  • 3 sdm minyak sayur
  • 20 g bawang bombay cincang
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 100 g daging sapi cincang
  • 3 lembar daun kol, iris halus
  • 50 g wortel, iris kecil halus
  • 3 sdm Nestum/oatmeal
  • 300 g nasi putih dingin
  • 2 sdm kecap Jepang
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 2 sdt garam
Cara Membuat Nasi Goreng Sereal :
  1. Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi.
  2. Masukkan daging sapi cincang, aduk hingga berubah warna.
  3. Masukkan daun kol dan wortel, aduk hingga layu.
  4. Tambahkan nasi putih dan Nestum, aduk rata.
  5. Bumbui dengan kecap, merica, kaldu bubuk dan garam.
  6. Aduk dengan api besar hingga seluruhnya tercampur rata.
  7. Angkat dan sajikan hangat dengan irisan tomat atau timun.

Resep Nasi Goreng SerealResep Nasi Goreng Sereal Foto: iStock

Tips membuat nasi goreng sereal

1. Sereal untuk menambah rasa dan nutrisi nasi goreng bisa dipilih jenis yang instan yang tidak perlu dimasak terlalu lama.
2. Sebagai campuran bisa dipilih sayuran sesuai selera. Jika akan diberikan pada anak, pastikan sayuran diiris atau dipotong kecil atau halus.
3. Jika suka bisa ditambahkan telur untuk menambah asupan protein.




(odi/odi)

Hide Ads