7 Makanan untuk Kulit Glowing dan Sehat

Tim Detikfood - detikFood
Jumat, 22 Okt 2021 06:00 WIB
Foto: shutterstock
Jakarta -

Kulit yang glowing dan sehat membuat tampak awet muda. Untuk itu perlu skincare yang tepat dan asupan dari makanan yang bernutrisi untuk kulit.

Bicara soal tanda penuaan, orang langsung fokus pada kerutan di area mata, sekitar bibir, atau area kening, kulit kusam, dan terlihat kering. Perawatan lewat skincare maupun klinik kecantikan memang bisa membantu.

Namun, upaya untuk tetap tampil awet muda dengan kulit glowing dan sehat bisa didukung dengan asupan makanan yang tepat.

Makanan terbaik untuk kulit adalah makanan dengan kandungan asam ellagic, biotin, serta vitamin C dan E yang merupakan penguat kolagen alami.

"Makanan yang kaya vitamin C akan membantu mengurangi tanda-tanda penuaan kulit. Ini meningkatkan tekstur kulit, kekencangan, dan dapat membantu mencegah kemunculan garis-garis halus," jelas Debra Jaliman, asisten profesor dermatologi di Icahn School of Medicine, Mount Sinai, mengutip dari Prevention.

Jenis makanan apa saja yang bisa mendukung kulit glowing dan sehat serta awet muda? Berikut ini daftarnya.

1. Alpukat

Lemak, khususnya lemak sehat, bisa membantu memberikan nutrisi dan mencegah kekeringan kulit. Alpukat dengan kandungan lemak sehat sebaiknya kamu masukkan dalam menu harian.

"Beruntung buat kulit kita, alpukat mengandung lemak jenuh tunggal dan beberapa lemak tak jenuh ganda, lemak sehat," kata ahli gizi Jackie Newgent.

Riset menemukan lutein dan zeaxanthin pada alpukat membantu melindungi kulit dari efek buruk sinar ultraviolet. Konsumsi alpukat pun akan membantu tubuh menyerap vitamin-vitamin larut lemak.
2. Tomat

Rasa asam manis plus kandungan air yang kaya membuat tomat cukup fleksibel untuk berbagai hidangan. Pun menyantap tomat akan membantu kulit makin bersinar. Sebagaimana dilansir Eat This, Not That!, tomat mengandung likopen yakni jenis antioksidan kuat yang mampu menetralkan radikal bebas.

Sebuah studi menemukan konsumsi pasta tomat bisa membantu melawan kulit terbakar dan penuaan berkaitan dengan efek paparan sinar matahari. Untuk memperoleh manfaat likopen secara optimal, sebaiknya masak tomat terlebih dahulu. Tubuh bisa menggunakan likopen lebih efektif saat dimasak.

7 Makanan untuk Kulit Glowing dan Sehat Foto: Panduan Wisata Yogyakarta/iStock

3. Tahu dan tempe

Lauk pauk tidak harus mahal. Kamu bisa mengganti daging dengan tahu dan tempe. Tak hanya murah, keduanya pun bisa membantu mempertahankan kondisi kulit tetap muda dan bercahaya. Bahan baku keduanya adalah kedelai yang ternyata mampu mencegah kerutan.

Kedelai mengandung isoflavon khususnya aglikon. Studi yang diterbitkan di Journal of Nutritional Science and Vitaminology menemukan bahwa konsumsi 40 miligram aglikon kedelai selama 12 minggu mampu memperbaiki kulit.

4. Kaldu tulang

Hujan belakangan membuat makin ingin menyantap makanan serba kuah. Singkirkan dulu mi instan kuah pedas biasanya dan beralih ke bone broth alias kaldu tulang. Kaldu tulang terbuat dari rebusan tulang-tulang ayam, ikan maupun sapi.

Semakin lama dimasak, semakin banyak kolagen dan gelatin terlepas dari tulang kemudian kaldu makin kental.

Kaldu tulang kaya akan kolagen, asam amino dan mineral yang meningkatkan kesehatan kulit. Padukan dengan sayur-sayuran untuk melengkapi gizinya.

Makanan apa saja yang baik dikonsumsi untuk kulit glowing dan sehat? Cek daftarnya DI SINI !



Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"

(odi/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork
Female Daily
Kamis, 01 Jan 1970 07:00 WIB