5 Tanda Tubuh Kamu Tak Bisa Mencerna Makanan dengan Baik

5 Tanda Tubuh Kamu Tak Bisa Mencerna Makanan dengan Baik

Sonia Basoni - detikFood
Rabu, 02 Sep 2020 14:30 WIB
5 Tanda Tubuh Kamu Tak Bisa Mencerna Makanan dengan Baik
Foto: Getty Images/iStockphoto/
Jakarta -

Ada beberapa tanda yang terjadi ketika tubuh tak bisa mencerna makanan dengan baik. Seperti buang angin, kembung diare hingga masalah kulit.

Food intolerance atau intoleransi makanan merupakan kondisi di mana tubuh tidak bisa mencerna zat tertentu. Banyak orang yang tidak tahu makanan apa yang tidak bisa dicerna atau ditolak oleh tubuh mereka.

Tapi ada beberapa tanda yang terjadi pada tubuh setelah mengonsumsi makanan yang ditolak oleh tubuh. Tanda yang paling umum ada diare, lalu buang angin hingga masalah kulit seperti ruam dan gatal-gatal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dilansir dari Camille Styles (02/09), berikut lima tanda tubuh kamu menolak makanan yang baru saja masuk.

Baca Juga: 5 Makanan Ini Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Sebelum Pukul 10 Pagi

ADVERTISEMENT

1. Sembelit atau Diare

5 Tanda Tubuh Kamu Tak Bisa Mencerna Makanan dengan Baik5 Tanda Tubuh Kamu Tak Bisa Mencerna Makanan dengan Baik Foto: Getty Images/iStockphoto/

Jika kamu mengalami kesulitan buang air besar, bisa jadi ada beberapa makanan yang ditolak oleh tubuh. Kelancaran sistem pencernaan masuk ke dalam salah satu indikasi kesehatan yang penting untuk tubuh.

Saat mengalami gangguan sembelit atau diare, itu merupakan cara alami tubuh untuk memberitahu bahwa ada yang tidak beres dari pola makan kita.

Misalnya perut selalu mulas atau diare usai mengkonsumsi produk olahan susu, itu artinya tubuh tidak toleran terhadap laktosa yang menimbulkan efek samping. Sementara dalam beberapa kasus banyak juga yang mengalami diare setelah mengkonsumsi gluten karena memiliki sensitivitas pada gluten.



Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
[Gambas:Video 20detik]

Hide Ads