Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) mulai meningkat di beberapa wilayah di Indonesia. Di Jakarta saja, sudah ada sebanyak 533 kasus DBD yang dilaporkan Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta pada akhir Januari lalu (24/1).
Melihat hal itu, ada baiknya Anda membersihkan tempat-tempat potensial sarang nyamuk aedes aegypti di rumah. Tapi jika sudah terkena DBD, sebaiknya pulihkan diri dengan meningkatkan trombosit darah lewat konsumsi beberapa bahan alami seperti dilaporkan NDTV (15/12) ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Daun pepaya sangat baik dikonsumsi oleh penderita DBD. Cukup tumbuk daun pepaya kemudian peras airnya. Ekstrak jus dari daun pepaya ini bisa tingkatkan trombosit dalam tubuh. Adapula cara lain yakni dengan merebus daun pepaya dalam air, lalu minum airnya.
2. Brokoli
Brokoli jadi bahan sumber vitamin K yang bantu meregenerasi trombosit darah. Jika trombosit dalam tubuh pasien DBD turun secara drastis, maka brokoli akan dimasukkan dalam daftar makanan wajib pasien. Selain jadi sumber vitamin K, brokoli juga kaya akan antioksidan dan mineral.
3. Bayam
![]() |
Sayuran hijau ini kaya akan zat besi sekaligus asam lemak omega-3 yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Memakan bayam juga jadi cara mudah untuk menaikkan level trombosit.
Baca juga: Saat Sedang Demam dan Flu Kok Ngga Selera Makan Ya? Ini Sebabnya!
4. Buah delima
![]() |
Buah yang satu ini mengandung nuntrisi dan mineral penting yang dibutuhkan tubuh. Karenanya megonsumsi buah delima justru bisa mengurangi rasa lelah ataupun lesu.
Buah delima juga jadi sumber zat besi yang bermanfaat bagi darah. Buah ini membantu tubuh untuk mempertahankan jumlah trombosit darah secara normal sehingga sering dijadikan buah yang pas untuk dikonsumsi penderita demam berdarah.
5. Air kelapa
![]() |
Selain masalah trombosit dalam darah, penderita demam berdarah juga kerap mengalami dehidrasi. Karena itu, sebaiknya minum minuman yang cepat menghidrasi tubuh seperti air kelapa.
Air kelapa membantu agar tubuh tetap terhidarasi serta memasok nutrisi yang diperlukan tubuh. Air kelapa juga berfungsi untuk mendetoksifikasi tubuh. Dilansir dari india.com (29/8), diet cair disarankan untuk pasien demam berdarah. Cairan seperti ORS dan jus tebu yang kaya nutrisi juga cepat memulihkan kondisi penderita demam berdarah.
Baca juga: Sedang Flu dan Demam? Ini Makanan yang Harus Dihindari (dwa/odi)