Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit Tenggorokan

Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit Tenggorokan

Devi Setya - detikFood
Senin, 25 Des 2017 15:15 WIB
Foto: iStock
Jakarta - Perubahan cuaca dan banyak konsumsi gorengan selama liburan bisa memicu radang tenggorokan. Sebelum parah, atasi dengan makanan enak ini.

Saat suara mulai serak dan terasa sakit saat menelan, ada baiknya perbanyak konsumsi makanan dan minuman ini. Selain enak rasanya juga jadi obat alami.

1. Pisang
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: iStock
Tekstur pisang yang lembut akan membuat tenggorokan Anda merasa nyaman. Apalaagi buah pisang mudah ditelan sehingga tidak membuat tenggorokan menjadi semakin sakit. Buah ini juga kaya vitamin dan mineral yang bisa menyembuhkan luka di tenggorokan Anda.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

2. Sup ayam
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: iStock/detikfood
Sup ayam jadi obat yang efektif untuk menyembuhkan sakit tenggorokan. Sup ayam bersifat anti-inflamasi yang membantu mengurangi luka dalam tenggorokan dan mengurangi berkembangnya virus. Semangkuk sup ayam bisa diandalkan sebagai obat sakit tenggorokan.

Baca juga : Radang Tenggorokan? Redakan Sakitnya dengan Konsumsi Pisang dan Madu

3. Madu dan lemon
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: iStock
Campuran madu dan lemon bisa memberi efek melegakan pada tenggorokan yang sakit. Minum campuran madu, lemon dan air hangat secara berkala maka sakit tenggorokan perlahan akan sembuh tanpa obat kimia.

4. Orak-arik telur

Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: iStock
Telur juga memiliki tekstur yang lembut. Olahan telur orak-arik bisa jadi asupan alternatif jika tengah mengalami sakit tenggorokan. Tekstur yang lembut akan memudahkan saat ditelan. Selain itu, kandungan protein dan asam lemak omega-6 dalam telur juga membantu menyembuhkan radang tenggorokan.

Baca juga : Racikan Bawang Putih dan Lemon, Obat Alami Atasi Sakit Tenggorokan

5. Jahe
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: thinkstock
Jahe bisa jadi obat ampuh untuk megobati sakit tenggorokan. Jahe mengandung zat alami yang membersihkan lendir dari dalam hidung dan tenggorokan. Selain itu jahe juga memiliki khasiat anti-inflamasi yang meredakan rasa sakit. Nikmati jahe sebagai teh jahe atau wedang jahe yang meenghangatkan badan dan tenggorokan.

6. Oatmeal
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: iStock

Oatmeal memiliki kandungan serat yang tinggi namun cepat larut. Buat semangkuk oatmel dengan campuran pisang dan madu. Selain bisa meredakan sakit tenggorokan, oatmeal juga ampuh menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

7. Sup wortel
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: Getty Images
Selain sup ayam, sup wortel bisa membuat tenggorokan merasa lebih nyaman. Kandungan vitamin A, vitamin C dan potasium yang bisa membuat sakit tenggorokan lebih cepat sembuh.

8. Teh chamomile
Pisang, Telur hingga Sup Ayam Bisa Jadi Obat Alami Sakit TenggorokanFoto: iStock
Secangkir teh chamomile hangat bisa menjadi pereda sakit tenggorokan. Teh ini memiliki sifat anti-spasmodik yang juga membantu meredakan batuk sehingga luka di tenggorokan tidak semakin parah. Selain itu aroma wanginya juga membantu tubuh menjadi rileks.

(dvs/odi)

Hide Ads