×
Ad

5 Artisan Bakery Viral di Bandung, Menunya Beragam dan Bikin Ngiler!

Yenny Mustika Sari - detikFood
Kamis, 20 Nov 2025 11:00 WIB
Foto: detikcom/Riska Fitria
Jakarta -

Tren artisan bakery masih diminati. Di Bandung ada beberapa artisan bakery yang viral dan layak untuk dicoba. Syaratnya harus sabar antre!

Bakery dan pastry sedang menjadi salah satu hidangan yang banyak penggemarnya. Apalagi akhir-akhir ini menjamur berbagai artisan bakery yang sajikan roti dan pastry segar.

Ditambah dengan gaya hidup masyarakat yang kini condong menuju pola hidup sehat. Sehingga roti alternatif seperti sourdough dan adonan roti rumahan yang segar membuat banyak orang lebih penasaran.

Di Bandung, ada beberapa artisan bakery yang viral hingga memicu antrean. Berikut daftarnya:

1. Roti Macan

Sejak 2019, Roti Macan sukses bikin penggemar roti antre panjang. Roti Macan pertama kali populer karena menyajikan artisan cranberry cheese bread di Bandung yang saat itu belum umum. Ada dua cara yang dapat dilakukan untuk mencicipi Roti Macan, baik memesannya secara pre-order pada platform belanja online maupun mengantre sejak pukul 7 pagi di depan kedainya.

Roti Macan berada di Jalan Buah Batu No.129, Bandung. Harga perbuah rotinya dibanderol Rp 30.000an dengan beberapa paket yang lebih hemat juga bisa dipesan oleh pelanggan.

2. Drunk Baker

Kedai artisan bakery yang satu ini fokus memperkenalkan roti creamy bergaya Jepang. Creamy bread yang awalnya populer di Hokkaido, Jepang dibawa oleh Drunk Baker ke tengah kota Bandung.

Ada banyak jenis roti yang dapat dipesan di sini, mulai dari Premium Hokkaido Bread, Hokkaido Toast, hingga berbagai minuman kopi dan ono-kopi sebagai pelengkapnya. Sensasi melahap Hokkaido Toast yang dibanjiri butter milk menjadi daya tarik sendiri untuk artisan bakery ini.

Harga roti artisannya juga tergolong ramah di kantong, mulai dari Rp 20.000an saja. Ada dua lokasi Drunk Baker yaitu di Jalan Cihapit No.10 dan Jalan Bahureksa No.24-25, jadi dapat disesuaikan dengan lokasi terdekatmu.



Simak Video "Video Kuliner Unik di Bandung: Batagor Kuah Mi Kocok"


(yms/adr)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork