Setiap negara di dunia punya keunikan kulinernya tersendiri. Makanan terkenalnya yang lezat, seringnya jadi incaran para turis.
Tapi, nyatanya tidak semua hidangan bisa diterima oleh lidah semua orang. Makanan dari beberapa negara dianggap kurang baik, karena cita rasa, tekstur, gaya penyajian yang membosankan, hingga bahannya kurang menggugah selera.
Negara yang Makanannya Paling Tidak Enak di Dunia
Meskipun selera makan sifatnya subjektif, tapi beberapa negara ini kerap disebut punya kuliner yang kurang disukai oleh wisatawan. Berikut adalah daftar negara yang sering masuk dalam daftar negara:
1. Inggris (UK)
Dilansir laman The Top Tens, masakan tradisional Inggris seperti fish and chips, pie, roast dinner atau sunday roast sering dikritik karena hambar.
"Saya orang Amerika. Saya sudah makan banyak makanan Inggris, dan kebanyakan tidak enak sama sekali. Salah satu puding dibuat dengan darah babi dan banyak garam (black pudding) itu adalah makanan paling menjijikkan yang pernah saya makan," tulisa salah satu komentar di laman tersebut.
2. Amerika Serikat (AS)
Hidangan AS terkenal dengan makanan cepat sajinya seperti burger dan kentang goreng, atau makanan khas daerah misalnya Southern barbecue dan sup kerang New England. Masakan tersebut sering dikritik karena kadar bahan olahan yang tinggi dan tidak sehat.
"Saya pergi ke New York dan memesan sarapan kecil, dan itu mengerikan. Semuanya digoreng, terlalu besar, berlemak, serta rasanya tidak alami. Saya menikmati Philadelphia cheesesteaks di sana, tetapi Amerika juga dikenal dengan banyak makanan yang mengerikan, terlalu berlemak serta makanan kombinasi seperti donat bacon dan burger keju goreng Kentucky," tulis salah satu komentar di laman The Top Tens.
3. Rusia
Rusia masuk daftar negara dengan makanan paling tidak enak selanjutnya. Pasalnya, menurut beberapa turis masakan Rusia dianggap terlalu sederhana dan kurang variatif.
Misal, makanan yang didasarkan untuk mengenyangkan umumnya seperti pangsit (pelmeni), borscht, dan buckwheat, dengan penggunaan krim asam yang banyak. Bahkan, Salad Indigirka, salad ikan khas Rusia kerap disebut makanan paling tak enak di dunia.
"Seperti Inggris, makanan Rusia sangat hambar! Mereka tidak menggunakan rempah-rempah apa pun di makanan mereka. Satu-satunya hal yang mereka anggap 'enak' adalah makanan manis mereka, yang akhirnya membuat gigi kamu membusuk," tulis salah satu komentar di laman The Top Tens.
4. Ukraina
Hampir sama dengan rusia, masakan Ukraina dianggap berpusat pada makanan sederhana serta mengenyangkan seperti sosis, borscht, dan pangsit (varenyky). Masakan tersebut sering dikritik karena terlalu berat, serta bergantung pada kentang dan kubis.
"Saya seorang pecinta kuliner. Makanan Ukraina sangat buruk! Mereka tidak tahu cara membumbui makanan. Dagingnya tidak enak, ayamnya disuntik, dan daging sapinya seperti kulit tanpa ada lemak sama sekali," tulis salah satu komentar di laman The Top Tens.
5. Greenland
Karena lingkungan Arktiknya (wilayah di sekitar Kutub Utara Bumi), makanan Greenland kerap bergantung di makanan laut seperti anjing laut, paus, dan dan daging buruan seperti rusa kutub. Makanan tradisional tersebut mungkin tidak menarik bagi turis.
6. China
Cina terkenal dengan ragam kuliner khas dan cita rasa yang kaya. Mulai dari hidangan pedas Sichuan ataupun dimsum Kanton.
Namun, ada makanan tradisional Cina seperti tahu busuk (chou doufu) , mungkin dianggap tidak menarik bagi selera orang luar.
"Masakan dan resep masakan China memang enak, namun makanan di China kotor dan mengandung bahan kimia. Banyak sekali orang yang meninggal karena makan di China. Salah seorang teman saya pergi ke ruang gawat darurat dan dirawat di rumah sakit selama dua malam saat berkunjung ke China, setelah makan di sana. Harap berhati-hati dengan makanan di sana," tulis salah satu komentar di laman The Top Tens.
7. Bulgaria
Masakan Bulgaria kebanyakan berbahan pada sayuran segar, yogurt, dan daging panggang. Misalnya hidangan seperti banitsa dan salad shopska. Masakan tersebut dianggap terlalu bergantung pada susu dan repetitif (pengulangan).
"Bulgaria merupakan negara yang indah dengan cuaca yang luar biasa dan pantai-pantai yang cantik. Tapi, makanannya tidak sesuai dengan selera saya. Mungkin saya hanya kurang beruntung. Selama saya tinggal di sana, saya makan di luar 12 kali dan selalu merasa makanannya terlalu berat, terutama semurnya saat cuaca panas. Meskipun demikian, hidangan penutupnya enak, terutama es krim kelapa. Saya merekomendasikan untuk mengunjungi Bulgaria, tapi bukan karena makanannya." tulis salah satu komentar di laman The Top Tens
8. Filipina
Chris Phelan dalam tulisannya di laman Corrie Cookies, menyebut makanan Filipina sama sekali tidak memuaskan, karena besar hidangan semuanya terlalu manis sampai-sampai tidak bisa dimakan.
Selain itu, makanan Filipina seperti lechon, dan balut (telur bebek yang dibuahi) juga dianggap tidak biasa di makan orang luar.
Senada, kedua hal tersebut juga disebutkan @r/digitalnomad salah satu akun dalam laman diskusi online Reddit.
"Semuanya direndam dalam minyak goreng dan dibanjiri gula. Sulit menemukan sayuran segar. Satu-satunya toko kelontong yang menjual sayur-sayuran hijau sulit dijangkau, terlalu ramai, serta butuh waktu 20 menit untuk membayarnya," tulisnya di laman Reddit.
9. Bahama
Chris Phelan juga menyebut sebagian besar makanan Bahama membosankan dan hambar. Ia juga banyak makanan kaleng di sana.
"Tempat yang indah, tetapi kami mengharapkan makan malam hidangan laut yang segar dan lezat, setidaknya air sebening kristal dan pantai berpasir putih menjadi hiburan" tulisnya dikutip dari laman Corrie Cookies.
10. Korea Utara
Sebagian besar makanan di sana berbahan dasar nasi, jagung, dan sayuran, dengan kimchi dan mi dingin (naengmyeon). Kurangnya ragam bahan makanan tersebut dianggap membatasi variasi makanan yang ada di sana.
Perlu dicatat, bahwa artikel ini dibuat berdasarkan opini dan ulasan dari wisatawan yang punya selera beragam terhadap makanan di setiap negara.
Karena enak tidaknya makanan bersifat subjektif, jadi makanan yang dianggap kurang enak oleh sebagian orang bisa jadi dianggap hidangan lezat dan berharga oleh orang lain.
Simak Video "Pelari Newbie Jangan Gegabah!"
(khq/fds)