4 Jenis Sambal Khas Manado yang Pedas Segar, Panambah Nafsu Makan

Sedapnya Kuliner Manado

4 Jenis Sambal Khas Manado yang Pedas Segar, Panambah Nafsu Makan

Yenny Mustika Sari - detikFood
Minggu, 21 Jul 2024 08:00 WIB
Sambal dabu-dabu
Foto: iStock
Jakarta -

Beragam jenis sambal dapat ditemui di Manado. Rasanya pedas segar bisa membuat makan lebih lahap, seperti sambal dabu-dabu hingga sambal bakasang.

Sambal merupakan makanan khas Indonesia yang biasa disajikan sebagai pendamping makanan. Jenis-jenis sambal dibedakan berdasarkan daerah asalnya, termasuk sambal-sambal khas Manado.

Sekitar 4 jenis sambal yang rasanya enak nagih dapat ditemui di Manado. Keempat jenis sambal ini memiliki racikan yang berbeda, ada yang pedas segar hingga gurih pedas dengan rasa ikan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut 4 jenis sambal khas Manado yang pedas segar:

1. Sambal Roa

5 Tempat Beli Sambal Roa Kemasan yang Pedas Gurihnya NendangSambal Roa Kemasan yang Pedas Gurihnya Nendang Foto: Instagram

Sambal roa termasuk yang populer di Manado. Seperti namanya, sudah jelas kalau sambal satu ini terbuat dari ikan roa asap yang sedap. Ikan roa adalah jenis ikan terbang yang dapat ditemui di perairan laut Utara Sulawesi sampai dengan Maluku.

Ikan roa ini diambail dagingnya lalu dihaluskan bersama bawang merah dan cabe rawit. Untuk rasanya, tak hanya sensasi pedas saja, tapi juga rasa gurih dan smoky khas ikan asap.

ADVERTISEMENT

Sambal roa enak dinikmati bersama pisang goreng yang teksturnya agak keras. Enak juga dinikmati bersama nasi kuning khas Manado. Kalau ingin mencobanya, sekarang sambal roa banyak ditawarkan oleh penjual online melalui e-commerce.

2. Sambal Dabu-dabu

Sambal dabu-dabu atau dabu-dabu lilang merupakan sambal khas Manado yang populer. Bukan sambal halus, melainkan sambal dari irisan bahan segar. Isiannya ada potongan cabe rawit, bawang merah, dan tomat hijau.

Sambal yang rasanya pedas segar ini kerap disajikan untuk pendamping ikan tude bakar. Dabu-dabu juga kerap disajikan untuk menikmati kuliner Manado yang teksturnya kering.

Cara membuat dabu-dabu sangatlah mudah. Iris semua bahan sambal, tambahkan juga air jeruk nipis dan irisan daun kemangi lalu aduk-aduk lalu diamkan beberapa saat hingga berair dan layu.

3. Sambal Rica-rica

Sambal rica-rica juga termasuk jenis sambal populer di Manado. Sambal berwarna merah ini mirip dengan balado khas Padang.

Racikan sambalnya terbuat dari cabai merah, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, daun jeruk, daun pandan, dan air perasan jeruk nipis. Sambal merah ini lalu digoreng bersama minyak sampai matang dan harum.

Rica-rica biasa disajikan dengan ayam. Beberapa restoran juga ada yang menyajikan sambal rica-rica ini bersama olahan ikan hingga babi khas Manado.

4. Sambal Bakasang

Manado juga memiliki sambal yang terdapat campuran ikan lainnya, yaitu sambal bakasang. Sambal ini terbilang unik karena terbuat dari bakasang yaitu perut ikan yang difermentasi.

Fungsi bakasang mirip seperti terasi yang menambah cita rasa gurih pada sajian sambal. Hanya saja bakasang bertekstur encer sedangkan terasi padat.

Selain dicampurkan bakasang, sambal ini juga makin enak diberi campuran ikan cakalang suwir. Agar tak begitu amis, tambahkan air jeruk limau yang harum segar.

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Nyobain Sambal Tempong Khas Banyuwangi dengan Dilayani 'PNS'"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/odi)

Hide Ads