Mie ayam adalah salah satu makanan yang digemari orang dan mudah dijumpai di Indonesia. Dalam satu porsi mie ayam, sudah terdapat karbohidrat, protein, lemak, dan vitamin. Akan tetapi, ternyata mie ayam mengandung kalori yang tinggi sehingga tidak direkomendasikan untuk dimakan dalam porsi yang terlalu banyak.
Lantas, berapakah kalori yang terkandung dalam 1 porsi mie ayam? Lalu, apakah pencinta mie bisa mengonsumsi mie ayam rendah kalori? Simak di artikel berikut.
Kalori Mie Ayam
Berdasarkan situs penghitung kalori FatSecret, 1 porsi (240 gram) mie ayam mengandung 421 kalori. Rincian kalorinya adalah 40% lemak, 44% karbohidrat, dan 16% protein.
1 porsi mie ayam mengandung 18,74 gram lemak, 16,7 gram protein, 46,21 gram karbohidrat, serta 36 miligram sodium dan 143 miligram kalium.
Dengan tingkat kalori tersebut, 1 porsi mie ayam sudah memenuhi 21% dari AKG (Angka Kecukupan Gizi) harian. Perhitungan ini berdasarkan kebutuhan AKG 2000 kalori per hari. Detikers bisa mengecek AKG masing-masing di situs FatSecret.
Dengan kadar karbohidrat dan lemak yang tinggi, mie ayam sebaiknya tidak dimakan dalam porsi besar. Meski begitu, pencinta mie tidak usah khawatir. Kalian tetap bisa mengonsumsi mie ayam rendah kalori dengan mengubah beberapa bahan dalam mie ayam.
Tips Mie Ayam Rendah Kalori
1. Gunakan Jenis Mie Rendah Kalori
Satu mangkok mie kering mengandung sekitar 151 kalori. Setelah dimasak dan bercampur dengan minyak dan berbagai bumbu, satu mangkok mie mengandung 219 kalori. Detikers bisa membuat mie ayam sendiri dengan menggunakan mie rendah kalori, misalnya mie shirataki.
Mengutip Healthline, mie shirataki rendah akan kalori dan tinggi akan kandungan serat glucomannan. Serat glucomannan bermanfaat untuk kesehatan dan bahkan mampu menurunkan berat badan.
2. Pilih Daging Ayam Tinggi Protein
Gunakan bagian daging ayam yang tinggi akan protein dan rendah lemak. Menurut MedicineNet, dada ayam yang ditumis memiliki kandungan lemak jenuh yang rendah dan kaya akan vitamin niasin atau B3. Menumis ayam juga mempertahankan berbagai nutrisi yang terkandung dalam daging ayam.
3. Tambahkan Lebih Banyak Sayuran
Sayuran hijau umumnya rendah kalori dan mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh. Detikers bisa menambahkan sawi, kol, kangkung, atau bayam.
4. Buat Kaldu Sendiri
Hindari menggunakan kaldu instan yang mengandung banyak garam dan MSG. Detikers bisa merebus daging ayam, ceker ayam, bawang putih, daun bawang, garam, dan merica untuk membuat kaldu sendiri yang lebih sehat.
Itu dia jumlah kalori dalam 1 porsi mie ayam dan alternatif membuat mie ayam rendah kalori. Semoga artikel ini membantu detikers pencinta mie!
Simak Video "Mie Ayam Porsi Jumbo di Tebet yang Jadi Langganan Artis"
(fds/fds)