Lobster dan oyster identik dengan makanan mewah dan mahal. Maka tak heran jika biasanya lobster hanya tersedia di restoran bintang lima. Namun siapa sangka, ternyata di tenant kaki lima pun ada.
Tenant tersebut bernama Mr Lobster yang berada di pusat kuliner G Town Square. Tenant ini menawarkan hidangan lobster dan oyster dengan harga yang relatif terjangkau.
Untuk menu lobster dibanderol seharga Rp 100 ribu per 100 gramnya. Kepada detikcom (07/06/23) Lala selaku pemilik tenant mengatakan bahwa jenis lobster yang ditawarkan merupakan lobster bambu.
Baca Juga: Baru! Ada Bubur Jawa dan Citul Sultan Kekinian di Indoor G Town Square
Pengunjung bisa memilih sendiri lobster yang diinginkan, karena lobsternya ditata berjajar di gerobak yang dialasi es batu agar tetap segar. Setelah dibersihkan, lobster kemudian dibelah jadi dua.
Setelah itu, lobster dipanggang dan diolesi beberapa bumbu. Mulai dari mentega, garlic oil dan bumbu rempah. "Biasanya satu lobster di sini itu beratnya antara 250 gram sampai 1 kg," ujar Lala.
Proses pemanggangan tersebut selain menggunakan arang, juga dibantu dengan torch sehingga bisa matang sempurna. Selain lobster, tenant ini juga menawarkan menu oyster.
Untuk menu ini, Lala menjelaskan bahwa ada dua cara penyajiannya. Pertama bisa dimakan mentah atau langsung atau bisa juga dipanggang seperti penyajian lobster.
Baca Juga: Tambah Outlet! Di G Town Square Ada Tenant Bubur Manis dan Kari di Area Indoor
"Kalau oyster kita harganya Rp 20 ribu per 100 gram. Nah, satu oyster itu biasanya beratnya 100-200 gram," ujar Lala lebih lanjut.
Oyster yang dibakar juga diracik dengan beberapa bumbu. Ada tambahan daun bawang dan lemon, untuk menghilangkan aroma dan rasa amisnya. Oysternya juga disajikan langsung di cangkangnya.
Tenant Mr Lobster ini jadi salah satu tenant yang jadi favorit di G Town Square. Lala mengatakan bahwa dalam sehari tenantnya bisa menghabiskan lobster dan oyster puluhan hingga ratusan kilogram.
"Kalau lobster bisa 30-50 kilogram, kalau oyster bisa 80-100 kilogram dalam sehari," tuturnya.
Tenant Mr Lobster ini buka setiap hari di G Town Square mulai dari pukul 16.00-23.00. Untuk akhir pekan bisa sampai jam 01.00 dini hari.
Baca Juga: Di Pusat Kuliner G Town Square Bisa Buka Puasa dengan Steak hingga Claypot
(raf/odi)