Cara Meniriskan Pasta yang Benar Versi TikToker Ini Justru Diperdebatkan

ADVERTISEMENT

Cara Meniriskan Pasta yang Benar Versi TikToker Ini Justru Diperdebatkan

Atiqa Rana - detikFood
Senin, 16 Jan 2023 06:00 WIB
Cara Meniriskan Pasta yang Benar Versi TikToker Ini Justru Diperdebatkan
Foto: TikTok @tiger_lee_uk
Jakarta -

Setelah direbus, pasta akan ditiriskan sebelum disajikan. Tiktoker ini pun membagikan cara meniriskan pasta yang dianggapnya benar. Namun cara itu justru menuai perdebatan netizen.

Pasta menjadi makanan yang mudah diolah dan praktis. Cara memasaknya pun mudah, hanya perlu merebus pasta terlebih dahulu, barulah diracik dengan beberapa pilihan saus yang diinginkan. Jika dirasa terlalu polos, pasta juga seringkali dilengkapi topping tambahan mulai dari sayuran, udang, daging, hingga ayam.

Meskipun tampak sederhana, tetapi metode memasak pasta seringkali diabaikan. Karena hal tersebut, Tiktoker ini pun memberikan tips yang menunjukkan cara berbeda untuk meniriskan pasta dari metode pada umumnya. Sayangnya, unggahan video itu justru membuat netizen berdebat.

Melansir rsvplive.ie (07/01), video di akun @tiger_lee_uk memperlihatkan cara berbeda meniriskan pasta setelah direbus. Video tersebut diawali dengan menunjukkan cara yang biasanya dilakukan banyak orang.

Namun cara tersebut dianggap salah oleh TikToker dengan pangiilan Lee Uk ini. Ia pun melanjutkan cara meniriskan pasta yang benar.

Diawali dengan saringan diletakkan dalam panci kemudian panci dan saringan itu dituangkan ke wastafel sehingga air rebusan pun akan keluar melalui lobang-lobang kecil saringan. Dengan cara ini, dianggap lebih praktis dan cepat.

Cara Meniriskan Pasta yang Benar Versi TikToker Ini Justru DiperdebatkanCara mudah yang dibagikan oleh tiktoker ini ditujukan agar netizen lain bisa mengikuti dengan baik dan menjadi alternatif bagi netizen lain. Foto: TikTok @tiger_lee_uk

Berbeda dari cara umum yang menaruh saringan di dalam wastafel, kemudian pasta yang di dalam panci akan dituang ke saringan sampai airnya tiris. Lalu pasta di saringan akan dikembalikan ke panci untuk dimasak dengan saus. Tentu cara umum ini terbilang cukup merepotkan.

Karenanya, video yang diunggah Lee Uk mungkin ditujukan untuk memudahkan netizen lain. Sayangnya, beberapa orang kurang terkesan dengan apa yang disebut dengan 'tips' ini karena mereka sebenarnya telah melakukan hal tersebut sepanjang waktu.

Cara Meniriskan Pasta yang Benar Versi TikToker Ini Justru DiperdebatkanSayangnya banyak netizen yang kurang setuju dengan tips yang dibagikan oleh tiktoker tersebut. Foto: TikTok @tiger_lee_uk

Namun tak sedikit juga netizen yang terkesan dan berterima kasih karena sebelumnya mereka tidak tahu jika ada cara praktis ini.

Di sisi lain, ada juga netizen yang menganggap akan ada beberapa kendala yang bisa terjadi. Jika metode ini diterapkan, belum tentu saringan setiap orang akan sama ukurannya dengan panci yang mereka gunakan.

Seorang netizen berkomentar, "Bagaimana jika saringan mereka ukurannya tidak sesuai dengan panci?"

Adapun netizen yang menunjukkan risiko tangan melepuh karena jika tangan diletakkan terlalu rendah di tepi panci, bisa berisiko tangan terbakar.

Yang lain mempermasalahkan juga terkait jari yang bisa saja tergelincir karena panas dan lembab. Itu memungkinkan saringan akan jatuh ke wastafel begitupun dengan pasta yang ada di panci.

"Omg orang-orang. Saringan diciptakan untuk menggantikan tips ini dan uapnya justru bisa membakar tanganmu jika posisi memegangnya tidak benar," pungkas netizen lain.

Tiktoker Lee Uk memang sering membagikan beberapa tips mudah dalam melakukan pekerjaan rumah, termasuk hal-hal terkait memasak. Sayangnya dalam unggahan video cara meniriskan pasta yang telah menembus berjuta-juta juta penonton itu justru tidak begitu disetujui oleh para netizen.



Simak Video "Pasta by The Park yang Hidden Gem di Jakarta Selatan"
[Gambas:Video 20detik]
(aqr/adr)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT