5 Tempat Kuliner Enak di dekat Halte Busway Podomoro City, Ada Burger dan Soto Betawi

5 Tempat Kuliner Enak di dekat Halte Busway Podomoro City, Ada Burger dan Soto Betawi

Riska Fitria - detikFood
Rabu, 15 Jun 2022 16:00 WIB
Soto Betawi Senen Jaya
Foto: detikcom
Jakarta -

Halte Transjakarta Podomoro City berada di kawasan Tomang, Jakarta Barat. Di dekat haltenya ada tempat makan enak, mulai dari burger hingga soto Betawi.

Kelilin Jakarta menggunakan bus Transjakarta memang mengasyikkan. Dengan biaya Rp 3.500 kamu sudah bisa keliling ke manapun yang kamu suka, termasuk juga untuk wisata kuliner.

Nah, di dekat halte Transjakarta Podomoro City, Jakarta Barat bisa dijadikan area wisata kuliner seru. Di sana ada beberapa tempat kuliner enak yang sayang jika dilewatkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kulinernya juga lengkap. Mulai dari masakan Sunda, bakso, soto hingga burger dengan isian yang melimpah. Berikut 5 tempat kuliner tersebut:

1. Warung Bambu Hijau

Filosofi masakan SundaDi dekat halte Transjakarta Podomoro City, ada Warung Bambu Hijau Foto: iStock

Di dekat halte Transjakarta Podomoro City, ada restoran yang sayang jika dilewatkan. Nama restorannya adalah Warung Bambu Hijau yang menawarkan masakan Sunda dan Betawi.

ADVERTISEMENT

Mampir ke sini bisa pesan nasi bakar dengan lauk berupa aneka pepes. Nasi bakarnya harum, sementara pepes ikannya kaya akan rempah. Selain itu di sini juga menawarkan nasi liwet khas Sunda.

Semua makanan di sana disajikan tanpa MSG. Jadi, cita rasa yang ditawarkan benar-benar didapatkan dari rempah-rempah. Di sini juga menyediakan layanan katering.

Baca Juga: Berburu Makanan Enak di Penjuru Jakarta Naik Bus TransJakarta

2. Barburger by Barapi

Rekomendasi kuliner di dekat halte buswayTak jauh dari halte Transjakarta Podomoro City juga ada tempat makan burger Foto: Instagram @barburger.id


Tak jauh dari halte Transjakarta Podomoro City juga ada tempat makan burger. Kamu bisa mampir di Barburger by Barapi yang mengusung konsep open kitchen bar.

Jadi, pengunjung di sana bisa melihat bagaimana burger pesanan mereka dibuat. Menu yang jadi andalan di sana adalah BaraDUO Burger yang merupakan double cheese burger.

Rotibunnya lembut,pattynya empuk dan juicy dan sayuran yang disajikan juga segar. Penambahankejunya yang meleleh dissetiap gigitan dijamin bikinnagih.

3. Garuda Padang

Bawa Duit Rp 10.000 Bisa Kenyang Makan Nasi Padang di 5 Tempat IniAda restoran Garuda Padang di dekat halte Transjakarta Podomoro City Foto: iStock

Ingin makan nasi Padang? kamu bisa mampir ke restoran Garuda Padang di dekat halte Transjakarta Podomoro City. Tentunya ada banyak pilihan lauk lengkap dengan kuah yang kaya rempah.

Kamu bisa pesan ayam gulai yang disajikan dengan nasi rames. Ayam gulainya empuk dan berlimpah bumbu. Selain itu, juga disajikan dengan kentang yang teksturnya renyah.

Untuk menu pelengkap bisa juga memesan telur gulai yang juara rasanya. Telurnya tebal dan rasanya gurih. Telur ini juga enak disajikan dengan kuah gulai.

Baca Juga: 5 Tempat Makan Enak di Depan Rumah Sakit yang Diantre Pembeli

4. Bakmi dan Bakso Mandala

Tempat makan bakso enak di jalur PuncakAda tempat makan bakso di dekat halte Busway Podomoro City Foto: iStock

Jika ingin makan yang berkuah, restoran Bakmi dan Bakso Mandala ini agaknya cocok untuk dikunjungi. Menu baksonya selalu jadi menu yang paling banyak dicari pengunjung.

Rasa dan aroma daging pada baksonya cukup terasa. Dipadukan dengan kuah kaldu yang harum dan gurih. Selain menu bako, menu bakmi di sini juga tak kalah enak.

Bahkan rasabakminya disebut-sebut sama enaknya dari restoran bakmi terkenal.Mienya mulur dan kenyang, enak ditambah dengan berbagai topping mulai dari ayam cincang, pangsit dan bakso.

5. Soto Betawi H Mamat

Soto Betawi Senen JayaAda tempat makan soto Betawi di dekat halte Transjakarta Podomoro City Foto: detikcom

Satu lagi kuliner berkuah di dekat halte Transjakarta Podomoro City yang patut untuk dicoba. Mampir saja ke gerai Soto Betawi H Mamang yang kondang rasanya.

Kamu bisa pesan Soto Oseng Daging Kuah Santan. Menu ini memiliki porsi yang sangat royal. Dagingnya disajikan terpisah dengan kuahnya. Sementara itu, kuahnya disajikan dengan bawang goreng dan tomat.

Kuahnya gurih dan creamy. Enak dimakan dengan kerupuk emping. Dagingnya juga royal dan teksturnya empuk dan krispi. Selain kuah santan, di sini juga tersedia kuah bening.

Baca Juga: Ke Pasar Rumput Jangan Lupa Makan Dendeng Batokok dan Ayam Bakar Enak

Halaman 2 dari 3
(raf/odi)

Hide Ads