6 Cara Makan Ramen Jepang yang Benar Agar Terasa Makin Nikmat

Gurih Nagih Ramen

6 Cara Makan Ramen Jepang yang Benar Agar Terasa Makin Nikmat

Yenny Mustika Sari - detikFood
Kamis, 26 Mei 2022 10:08 WIB
Cara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih Nikmat
Foto: Getty Images/iStockphoto
Jakarta -

Di antara banyaknya kuliner Jepang, ramen salah satu yang populer di dunia. Untuk menikmatinya, ada beberapa cara makan ramen agar rasanya makin nikmat.

Ramen merupakan hidangan khas Jepang berupa mie yang disajikan dengan kuah kaldu gurih dan aneka topping lezat. Bisa berupa irisan daging ayam, daging babi, daun bawang, telur onsen, dan lainnya.

Restoran ramen banyak tersebar di beberapa negara. Di Indonesia, ada beberapa restoran ramen yang punya sajian ramen dengan cita rasa yang patut diacungi jempol.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dilansir dari Ramen Hero (10/6/2021), ada 6 cara menikmati ramen yang penting dilakukan. Tentunya agar kelezatan dari ramen terasa makin nikmat.

Baca Juga: Ngakak! Tergoda Gambar Udang Asam Manis, yang Datang Malah Udang Imut

ADVERTISEMENT

Berikut 6 cara makan ramen yang benar ala orang Jepang:

1. Diawali dengan 'Itadakimasu!'

Cara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih NikmatCara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih Nikmat Foto: Getty Images/iStockphoto

Sebelum makan, hal pertama yang dilakukan adalah berdoa agar makanan yang disantap menjadi berkah untuk tubuh. Sebagian orang juga terbiasa mengucapkan 'selamat makan' untuk memulai suapan pertama.

Saat menikmati ramen, ada kalimat dalam bahasa Jepang yang perlu diucapkan yaitu 'Itadakimasu' yang dibaca i-tah-da-ki-mas. Secara harfiah, kalimat tersebut memiliki makna 'menerima' dan merupakan cara mengungkapkan rasa terima kasih kepada baan, koki, hingga siapapun yang terlibat dalam pembuatan ramen.

2. Jangan Terlalu Lama Dibiarkan

Setelah mengucapkan 'Itadakimasu', jangan terlalu lama membiarkan ramen. Kamu hanya memiliki waktu 5 menit sebelum kekenyalan mie yang disajikan menjadi lembek atau lonyot.

Ketika ramen disajikan dan telah mengucapkan 'Itadakimasu', makan ramen dengan segera. Oleh karena itu, saat berada di restoran ramen kamu akan mendengar pelanggan menyeruput mie dengan cepat.

Meski panas, orang Jepang tetap menyeruput mie tersebut. Gerakan yang cepat ini membuat kondisi panas ramen merata sampai suapan terakhir. Agar bisa menikmatinya dengan cepat, dekatkan kepala ke mangkuk dan makan tanpa gangguan.

3. Cicip Kuahnya

Cara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih NikmatCara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih Nikmat Foto: Getty Images/iStockphoto

Hal pertama lainnya yang tak boleh dilewatkan adalah mencicipi kuah supnya terlebih dahulu. Sehingga kamu dapat merasakan cita rasa original dari ramen yang dipesan.

Setelah mencicipi kuah ramen namun dirasa rasanya masih kurang pas, kamu bisa menambahkan bumbu yang diinginkan. Seperti menambahkan bubuk cabai atau bawang putih halus.

Baca Juga: 5 Ketoprak Enak di Jaksel yang Punya Rating Tinggi di Aplikasi Ojol

4. Tarik Mie Tinggi ke Udara

Cara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih NikmatCara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih Nikmat Foto: Getty Images/iStockphoto

Jika merasa ramen yang kamu santap sangat panas, bisa mengambil sedikit mie dengan sumpit lalu tarik tinggi-tinggi ke udara di atas mangkuk. Setelah itu celupkan lagi ke dalam kuah kaldu, tapi sebentar saja. Cara ini akan membantu mendinginkannya saat masuk ke dalam mulut.

Saat mengambil mie juga jangan terlalu banyak jumlahnya. Agar mie tidak berjatuhan ketika diangkat menggunakan sumpit dan ketika masuk ke mulut tidak penuh.

5. Seruput dengan suara kencang

Menyeruput merupakan langkah penting dalam menikmati ramen. Jika ini hal baru, memang dibutuhkan sedikit latihan agar melakukannya dengan benar.

Saat menyeruput ramen, bisa membuat cita rasanya makin nikmat di setiap suapannya. Sementara uap aromatik di antara mangkuk dan wajah membuat pengalaman sensorik bekerja saat makan ramen.

6. Makan Topping Secara Bergantian

Cara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih NikmatCara Makan Ramen yang Benar Agar Rasanya Lebih Nikmat Foto: Getty Images/iStockphoto

Ramen biasa disajikan dengan aneka topping. Beberapa orang ada yang menikmati toppingnya terlebih dahulu, baru menghabiskan mienya.

Namun cara yang benar adalah menikmatinya secara bergantian. Setelah menyeruput mie, lalu nikmati kuah supnya. Kemudian baru menyantap topping yang disajikan, begitu seterusnya.

Jika kuah sup masih tersisa di dalam mangkuk, ada baiknya kamu menikmati sampai habis. Caranya dengan meminum kuah kaldu langsung dari bibir mangkuk. Cita rasa gurih umami akan meledak di dalam mulut.

Baca Juga: Goreng Ikan Louhan untuk Makan, Netizen Ini Ungkap Rasanya

Halaman 2 dari 2


Simak Video "Nyobain Hidden Gem Ramen Halal di Shinjuku Jepang"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/odi)

Hide Ads