Pesan makanan online, netizen ini berharap dapat makanan yang porsinya normal dan rasanya enak. Namun mereka alami hal apes lantaran menerima makanan dalam porsi sangat sedikit alias seuprit! Begini kisahnya.
Memesan makanan via aplikasi online begitu praktis dan memudahkan. Tanpa perlu keluar rumah, kamu bisa membeli aneka makanan favorit untuk nantinya diantarkan langsung ke lokasi.
Saat memesan makanan online, gambar di katalog menu biasanya jadi patokan. Tentu saja para pemesan makanan online memiliki ekspektasi kalau menu yang dijual bakal sama dengan yang ditampilkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mulai dari porsi, tampilan, hingga rasanya yang diharapkan enak dan bisa puaskan selera. Namun nyatanya, ada banyak kejadian mengecewakan yang bikin ngenes saat memesan makanan online.
Netizen banyak yang kecewa begitu melihat makanan pesanannya datang. Rata-rata ngenes karena porsinya berbeda dari yang diharapkan. Makanan ini memiliki porsi yang sangat kecil, bahkan bisa dibilang seuprit.
Seperti apa saja pengalaman ngenes netizen saat dapat makanan porsi seuprit? Berikut detikfood merangkumnya dari Instagram sadfood (28/4/2022):
1. Fried chicken seruas jari
![]() |
Netizen ini merasa sedih karena dapat fried chicken yang besarnya kira-kira hanya seruas jari saja. Hal ini ia alami saat dapat jatah konsumsi dari pihak sekolah.
"Pas pembagian ayam aku, ayamnya ini kayak ayam sisa, alias sudah kehabisan ayamnya tapi tetap dijual. Nyesek banget," kata si pemilik cerita (2/2/2022). Temannya merasa kasihan hingga memberi sedikit kriuk fried chicken untuknya.
Menurut netizen ini, dari satu kelas, hanya dirinya yang mendapat fried chicken seuprit. Ia kecewa lantaran tahu biasanya penjual fried chicken ini memberikan potongan yang lumayan besar. Tak hanya itu, harga fried chicken yang dibelinya lewat pihak sekolah ini dipatok lebih mahal dari harga normal. Duh, sedihnya!
2. Croffle seukuran telapak tangan
![]() |
Tergiur dengan gambar croffle yang menggugah selera di aplikasi ojek online, netizen ini memesannya. Menunya bernama 3 Croffle Banana Cheese + Free Topping seharga Rp 37 ribu).
"Dari fotonya kan sizenya harusnya normal kan ya. Pas dateng-dateng ya gitu. 3 buah sih... tapi sizenya ke-zoom out kayaknya," ujar netizen apes ini (29/11/2021). Terlihat besaran 3 buah croffle tak lebih dari telapak tangan.
Netizen ini bercerita ujungnya tetap makan croffle mini tersebut meski sambil kesal. "Complain ke GrabFood juga cuma dibilang akan disampaikan ke pihak resto," katanya.
3. Otak-otak sejempol
![]() |
Kejadian apes dapat makanan seuprit juga dialami seorang netizen saat beli otak-otak. Ia jajan otak-otak bungkus daun pisang ini di Pantai Carita. "Bungkusnya aja gede-gede banget. Harganya Rp 20 ribu isi 10. Okelah murah," katanya mengawali cerita (17/11/2021).
Tak disangka, begitu dibuka, otak-otak bakar ini porsinya sangat kecil. Netizen ini sebenarnya sadar kalau ukuran otak-otak memang tidak akan ada yang sebesar pepes, "Tapi ya yakin aja kalau isinya nggak bakal secemet jempol aing," curhatnya. Menurutnya, bungkus daun pisang yang lebar seolah mengelabui dirinya yang ketipu dengan ukuran otak-otak ini.
Baca halaman selanjutnya untuk tahu kisah ngenes netizen lain yang dapat makanan porsi seuprit.
4. Cumi hitam seukuran jari kucing
![]() |
Tak kalah ngenes, netizen ini cerita kalau dirinya mendapat cumi hitam yang ukurannya hanya seperti jari kucing! Lewat unggahan Instagram sadfood (28/9/2021), ia mengatakan tertarik pesan ekstra cumi hitam dari sebuah restoran karena dirinya memang sangat suka.
Harga ekstra 1 porsi cumi ini Rp 17 ribu. "Pas dateng yang 1 porsi nggak dikasih cuminya, dan 1 lagi cuminya cuma SATU biji. Yes cumi asin yang kecilnya kayak jari kucing," kata netizen itu. Protes akan porsi yang tidak ada cuminya itu, pihak restoran akhirnya mengantarkan cumi yang tertinggal, namun porsi yang diantar lagi-lagi hanya 1 buah 'baby' cumi!
5. Ayam goreng seuprit
![]() |
Seorang netizen curhat di Instagram sadfood soal kisah ayam sedih (4/9/2021). Ia cerita membeli ayam goreng di restoran franchise bebek terkenal di Surabaya. Harganya Rp 24 ribu, namun porsinya sangat kecil.
"Itu asli nggak ada dagingnya, sumpah sedih. Mana rasanya kayak sudah diangetin 6 kali. Promo sih promo, cuma nggak gitu juga dong," katanya. Ia menyesal beli ayam goreng ini karena kalau nambah Rp 3.500 sudah bisa dapat bebek yang ukurannya 5 kali lipat lebih besar dari ayam goreng.
6. Ayam penyet sebesar kepalan sendok makan
![]() |
Beli makanan di bandara terkenal dengan harganya yang mahal. Apesnya, sudah beli makanan mahal, masih mungkin dapat porsi yang tak sesuai. Seperti halnya yang dialami netizen ini (31/8/2021).
Tahun 2019 ia mengatakan pernah jajan paket ayam penyet di sebuah bandara. "Eh pas datang makanannya, aku kaget dong liat porsinya mana harga makanannya kalau ga salah inget sekitaran 50ribuan (secara kan harga makanan di bandara pasti mahal). Sampai speechless," katanya. Terlihat ayam penyet itu besarnya tak lebih dari kepalan sendok makan. Mini banget!
7. Daging kebab mirip cacing
![]() |
Satu lagi pengalaman apes pesan makanan online karena dapat porsi seuprit. Netizen ini (14/6/2021) memesan kebab ukuran besar via aplikasi ojek online. Berharap dapat kebab puaskan selera dengan isian daging yang banyak, nyatanya zonk!
Isian kebab sangat sedikit. Kondisinya juga sudah dipotong-potong tipis, mirip seperti cacing. Ternyata yang besar hanya kulitnya saja. "Ini min, udahlah packagingnya cuman digumpal-gumpal aja sama kertas nasi," kata netizen itu. Ia membeli kebabnya seharga sekitar Rp 18 ribuan.