Datang ke kafe bukan hanya sekadar untuk bersantai dan minum kopi. Ada hal-hal yang harus diperhatikan seperti bersikap sopan dan tidak mengganggu orang lain.
Banyak orang yang datang ke kafe bertujuan untuk sekadar bersantai atau minum secangkir kopi panas. Tetapi banyak dari mereka juga mengabaikan sopan santun yang seharusnya tetap diterapkan saat di kafe.
Datang ke kafe bukan saatnya dilayani seperti raja. Pelanggan, barista dan pekerja yang berada di kafe saling membutuhkan dan wajib menjalin hubungan yang baik.
Selain itu perilaku yang sopan juga akan sangat membantu bagi pelanggan lain yang berada di kafe tersebut. Jika kamu datang ke sebuah kafe pastikan untuk berlaku sopan, melalui hal-hal sederhana.
Baca juga: 7 Kesalahan Menyeduh Kopi Ini Bikin Rasanya Kurang Enak
Berikut ini 7 kebiasaan yang tak pantas dilakukan di kedai kopi menurut Reader's Digest (11/2):
![]() |
1. Duduk di meja yang tak sesuai
Di setiap kafe maupun tempat makan beberapa jenis area makan sudah disiapkan sesuai tujuannya masing-masing. Ada meja makan untuk dua orang, empat orang hingga area makan yang sengaja disiapkan untuk menampung banyak tamu.
Jika datang ke kafe sebaiknya pilih meja makan dengan jumlah yang sesuai kebutuhan. Jangan memilih meja dengan jumlah kursi yang tidak seharusnya. Misalnya jika datang sendiri jangan duduk pada meja yang disiapkan untuk empat orang.
2. Terlalu lama
Beberapa kafe memang terasa nyaman untuk bersantai. Tetapi ada aturan tak tertulis yang seharusnya banyak diketahui oleh orang-orang. Duduk berlama-lama bahkan lebih dari satu jam adalah hal yang harus dihindari.
Jika makanan dan minuman sudah habis dan tidak memiliki keperluan lain, sebaiknya lekas tinggalkan meja tersebut. Agar pengunjung lain tidak menunggu terlalu lama untuk mendapatkan meja. Terutama untuk kafe yang ramai.
3. Pesan minuman sambil telepon
Saat memesan makanan atau minuman pastikan untuk tidak melakukan kegiatan lainnya. Berbicara dengan lancar dan fokus pada barista atau pekerja yang bertugas. Ini untuk menghargai pekerja yang melayani di kafe.
Hindari memesan makanan atau minuman sambil menelpon. Pertama, hal ini akan mengganggu konsentrasimu saat memesan. Selain itu kamu juga mengganggu pembicaraan baik pada barista maupun orang yang menelpon atau ditelepon.
Simak Video "Soto Ayam Kesuna Cekuh, Hangat dan Bergizi untuk Berbuka Puasa "
[Gambas:Video 20detik]