Menarik pelanggan agar mau datang berkunjung bukan hal yang mudah. Berbagai cara kelewat kreatif ini dilakukan oleh penjual hingga pemilik warung makan.
Persaingan antar penjual makanan dan warung makan memang ketat. Menyajikan hal yang unik dan paling berbeda menjadi cara yang bisa dilakukan untuk menarik perhatian pelanggan.
Tidak jarang banyak sekali para penjual dan pemilik warung makan yang kemudian memutar otak untuk memasarkan makanannya dengan begitu menarik. Hingga cara-cara yang terlalu kreatif dan ternyata berhasil menarik perhatian masyarakat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sering dijuluki 'S3 Marketing', ulah kreatif para penjual makanan dan pemilik warung kerap viral di media sosial. Mulai dari penggunaan spanduk yang tidak biasa hingga penampilan nyentrik para penjual makanan yang berhasil bikin pelanggan penasaran.
Berikut ini 5 kisah penjual dengan teknik marketing yang terlalu kreatif:
![]() |
1. Gunakan Spanduk Pemilu
Terinspirasi spanduk milik para calon legislatif saat melakukan kampanye, sebuah warung ikan lakukan hal tidak terduga. Memasang spanduk besar-besar, isi spanduk tersebut berisi foto pemilik warung dan daftar ikan segar yang disediakan.
Kalimat "Saya Tidak Nyaleg Tapi Jualan Ikan" yang kemudian diikuti dengan daftar jenis-jenis ikan yang disediakan membuat netizen terbahak-bahak saat melihat spanduk tersebut. Dibagikan melalui akun Instagram @infocegetansukoharjo (6/3), lokasi warung ikan tersebut diketahui berada di Waduk Mulur, Desa Mertan, Kecamatan Bendosari, Sukoharjo.
Mulai dari ikan nila, lele, gurame, jambal, udang, wader dan berbagai jenis ikan lainnya bisa dipilih oleh pelanggan untuk dinikmati di sini. Beberapa netizen yang pernah membeli ikan di sini juga berbagai pengalamannya bahwa ikan yang dijual pun dibanderol dengan harga terjangkau.
Baca juga: S3 Marketing! Warung Ikan Ini Pasang Iklan Mirip Spanduk Caleg
2. Minta Pelanggan Malas Masak
Sebuah warung sederhana ternyata punya trik pemasaran yang juga cukup unik dan nyeleneh. Alih-alih menawarkan berbagai menu yang disajikan, warung makan ini justru menyuruh para pelanggannya untuk malas memasak dan lebih baik makan di warung tiu saja.
Melalui sebuah akun Twitter @kegblgunfaedh (31/3), terlihat warung makan itu menuliskan 'kalimat promosinya' dengan spanduk yang diletakkan persis di depan warung makan. "Budayakan Malas Memasak Makan Di Sini Cuma 5000" menjadi tulisan yang berhasil menarik perhatian netizen.
Terkagum-kagum dengan cara marketing yang dilakukan, unggahan tersebut kemudian viral hingga disukai lebih dari 12 ribu pengguna Twitter. Banyak komentar netizen, terutama para pria yang berharap agar istri-istri mereka tidak melihat promosi dari spanduk tersebut.
Baca juga: S3 Marketing! Warung Makan Ini Malah Minta Pelanggan Malas Memasak
3. Diskon 90% Untuk Semua Pelanggan
![]() |
Potongan harga tidak pernah gagal menarik perhatian para pelanggan. Di kota Sabang, Aceh, sebuah restoran dengan cara menghitung makanan yang telah dipesan pelanggan yang cukup nyentrik dan dijamin bikin pelanggan terkejut.
Restoran bernama Murah Raya ini dikenal selalu memberikan 'diskon 90%' bagi pelanggan yang datang untuk makan ke restoran tersebut. Namun sebelum mendapatkan 'diskon' para pelanggan akan diberikan sebuah kejutan yang tidak akan pernah dikira-kira.
Salah satu netizen yang pernah menyambangi restoran ini mengaku dirinya dipatok harga makanan mencapai Rp 1.030.000, setelah dibuat terkejut mereka diberikan diskon hingga 90% sehingga hanya harus membayar Rp 103 ribu saja. Bukan diskon yang sebenarnya, hasil diskon yang diberikan oleh restoran ini ternyata memang harga asli makanan yang harus dibayarkan.
Baca juga: S3 Marketing! Penjual Ini Punya Trik Kocak Hitung Makanan Pelanggan
4. Potong Rambut Berbentuk Nanas
Tidak hanya para pemilik restoran atau rumah makan, seorang penjual buah juga punya trik S3 Marketing unik. Menjual buah di provinsi Hebei, pria ini berpenampilan totalitas layaknya buah yang dijual.
Shang, seorang penjual nanas memotong rambutnya menyerupai buah nanas yang dijualnya. Hasilnya, teknik S3 Marketing yang dilakukan ini berhasil menjual habis seluruh nanas yang dijajakannya setiap hari.
Tidak hanya dipotong menyerupai nanas, Shang bahkan juga mewarnai rambutnya dengan warna kuning dan jambul hijau muda yang sangat mirip dengan nanas. Terinspirasi dari penjual nanas lain yang pernah dilihatnya dengan gaya rambut serupa ia berharap trik ini membantu buah-buah nanasnya bisa laris manis diborong pembeli.
Baca juga: S3 Marketing! Gaya Rambut Seperti Nanas, Penjual Buah Ini Laris Manis
5. Curhat Kehilangan Uang
![]() |
Di Bali ada sebuah warung makan yang punya trik S3 Marketing unik. Bukan dengan memberikan potongan harga, warung makan ini justru curhat kehilangan uang dan akan memberikan imbalan bagi siapa saja yang menemukan uang tersebut.
"Dicari uang hilang Rp 10.000. Bila menemukan akan mendapatkan imbalan 1 porsi Indomie goreng mangkok pangsit. Hubungi Dapur Bunda," tulis spanduk di bagian depan warung tersebut. Nyatanya kehilangan uang ini hanya trik 'akal-akalan' dari warung makan tersebut.
Menu yang dijualnya berupa Indomie goreng mangkok pangsit memang dibanderol Rp 10 ribu. Pelanggan yang datang untuk mengembalikan uang Rp 10 ribu yang hilang dan datang untuk menukarnya sama saja seperti membeli menu tersebut.
Baca juga: Kedai Makan Ini Curhat Kehilangan Uang untuk Tarik Pelanggan