Video TikTok yang memperlihatkan dapur serba ungu di Bengkulu ini viral karena terlihat rapi, cantik, dan estetis. Begini kisah sang pemilik dapur.
Memiliki dapur yang bersih, rapi, dan cantik adalah dambaan setiap pemilik rumah. Tak jarang mereka menghias dapur dengan pernak-pernik favorit supaya makin betah saat melihat atau berada di dapur.
Hal ini salah satunya dilakukan oleh Lili Oktaria, seorang ibu rumah tangga di Bengkulu. Ia begitu menyukai warna ungu sehingga semua bagian rumah, termasuk dapurnya, dipenuhi warna ungu.
Unggahannya soal dapur ungu (12/11/21) viral di TikTok hingga sudah ditonton lebih dari 1,6 juta kali saat berita ini dibuat. Lili menunjukkan perkembangan penataan dapur ungunya dari tahun 2018 sampai 2021.
Terlihat wajan, kompor, teko, termos, piring, sampai tempat sendok, semuanya berwarna ungu! Tak ketinggalan keramik dinding dapur dan botol-botol sabun cuci piring berwarna ungu.
Dapur Lili semakin cantik dan pernak-pernik alat dapur Lili semakin lengkap. Kepada detikfood (14/11/21), wanita dengan sebutan Miss Purple Sumatera ini menceritakan lebih jauh soal dapur ungu miliknya.
"Aku tuh nyicil (mengumpulkan alat dapur ungu). Dulu susah nyari barang yang warna ungu. Alhamdulillah sekarang banyak barang warna ungu dijual orang," kata wanita yang jadi pencinta warna ungu sejak 8 tahun lalu ini.
Saat belanja, Lili lebih suka membeli barang warna ungu secara langsung dari pada online. Wanita dengan sebutan Miss Purple Sumatera ini bilang, "Kadang kalau belanja online, barang yang sampai warna ungunya tidak sesuai dengan yang difoto. Bisa jd karena cahaya waktu pemotretannya."
Dahulu ia mengakui lebih konsumtif karena akan langsung membeli apapun yang warnanya ungu. "Kalau dulu nemu yang warna ungu, beli. Terus numpuk aja nggak kepakai, cuma ada rasa puas ketika sudah dibeli. Kalau belum dibeli, bisa-bisa sampai kebawa mimpi," jelasnya.
Namun sekarang Lili mengatakan dirinya lebih berhati-hati sebelum putuskan beli alat dapur warna ungu. Ia bilang, "Semakin ke sini lebih mempertimbangkan fungsi barang yang akan dibeli. Kira-kira berguna nggak, aku takut ditanya hisabnya."
Tak semua dibeli sendiri, Lili juga mendapat banyak hadiah alat-alat dapur ungu dari temannya. Semuanya cantik dan memiliki fungsi masing-masing. Hal ini juga semakin melengkapi koleksi dapur ungu Lili.
Dua di antaranya adalah satu set sutil ungu dan keranjang telur ungu. "Alhamdulillah semua sudah ungu di rumah aku. Semua butuh proses, nggak ada yang instan," tutupnya.
Melihat dapur ungu Lili, netizen memberikan banyak komentar. Salah satunya menilai kalau dapur ungu Lili layaknya dapur ARMY, fans boy group BTS yang memang senang mengumpulkan pernak-pernik ungu.
"Bagus banget buu, keliatan rapi karena warnanya senada," kata seorang netizen. "Gapapa, lumayan seger diliat nya ungu nya juga ngga norak, dari pada yg Doraemon sama keropi," sahut seorang netizen lainnya.
Simak Video "Video: Intip Dapur Kebayunan Siapkan 16.000 Porsi Makan Bergizi Gratis Setiap Hari"
(adr/odi)