Tanpa Pisang, YouTuber Korea Reomit Buktikan Bisa Bikin Susu Rasa Pisang

Tanpa Pisang, YouTuber Korea Reomit Buktikan Bisa Bikin Susu Rasa Pisang

Yenny Mustika Sari - detikFood
Kamis, 28 Okt 2021 15:02 WIB
Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula.
Foto: YouTube Korea Reomit
Jakarta -

YouTuber ini membuktikan bisa membuat susu rasa pisang, walaupun tanpa buah pisang asli. Ia hanya menggunakan 3 bahan saja dan cara membuatnya juga praktis.

Susu pisang atau banana uyu sangat populer di Korea. Salah satu merek legendarisnya adalah Binggare yang sudah terkenal sampai mancanegara. Rasa dari susu pisang Binggare ini manis lembut dan aroma pisangnya juga cukup kuat.

Walaupun memiliki rasa pisang, namun tidak benar-benar terbuat dari daging pisang asli. Melainkan menggunakan perisa pisang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini namanya adalah banana mat uyu, artinya susu rasa pisang. Untuk membuat susu ini, kita nggak membutuhkan pisang, mungkin pakai perisa gitu kan ya. Tapi, ada satu channel YouTube yang menunjukkan bagaimana membuat ini dengan cara mudah hanya menggunakan telur, gula, dan susu," ujar Korea Reomit dalam videonya.

Menurut informasi yang dibagikan oleh Korea Reomit, susu rasa pisang ini bisa dibuat dengan mudah. Bahan yang digunakan untuk membuatnya hanyalah 3 yaitu susu sapi, satu butir telur, dan gula.

ADVERTISEMENT
Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula.Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula. Foto: YouTube Korea Reomit

Baca Juga: Bikin Panjang Umur, 8 Makanan Ini Jadi Santapan Orang Tertua di Dunia

Korea Reomit juga menunjukkan saat dirinya membuat susu rasa pisang menggunakan 3 bahan tersebut. Pertama, ia memisahkan putih telur dengan kuningnya terlebih dahulu. Karena, yang digunakan hanyalah bagian kuningnya saja.

"Pertama-tama kita harus misahkan putih sama kuning telur, karena kita cuma butuh kuning telurnya," kata Korea Reomit.

Setelah itu, YouTuber yang bernama asli Hansol ini menuangkan sekitar 200 ml susu ke dalam gelas. Kemudian, ia mencampurkan kuning telur itu ke dalam susu dan diaduk hingga merata.

Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula.Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula. Foto: YouTube Korea Reomit

Saat mengaduknya, Hansol agak terkejut ketika melihat warnanya sangat mirip dengan susu rasa pisang dari Binggarae. "Wah, warnanya jadi mirip rek!" seru Hansol.

Baca Juga: 5 Fakta Cafe del Mar Bali yang Viral Usai Pegawainya Usir Pengunjung

Kemudian, Hansol mencampurkan sekitar 3-4 sendok gula pasir ke dalam campuran susu dan kuning telur itu. Setelah semuanya tercampur merata, Hansol langsung mencicipinya. Ternyata, benar saja rasanya sangat mirip dengan yang diproduksi oleh Binggarae. Hansol juga tak menyangka kalau rasanya akan semirip itu.

Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula.Korea Reomit tunjukkan cara bikin susu rasa pisang tanpa menggunakan buah pisang asli. Bahannya ada 3 yaitu susu, telur, dan gula. Foto: YouTube Korea Reomit

"Woah! Gendeng! Sungguhan beneran mirip! Aku sendiri kaget, wah ini gila!" ungkap Hansol.

Ia pun meminta sang istri untuk mencoba susu rasa pisang buatannya itu. Sang istri juga mengatakan hal yang sama, bahwa susu rasa pisang dengan 3 bahan itu memiliki rasa yang mirip.

Banyak netizen Indonesia yang meninggalkan komentar. Mereka mengungkapkan kalau penasaran ingin ikut membuatnya.

"Jadi pengen nyoba bikin, makasih mas resepnya," komentar netizen.

"Makasih ya buat tutorial bikin banana milk," sahut netizen lain.

Baca Juga: Uniknya Croffle Hitam Saus Durian dan Croffle Ayam Geprek Pedas Nampol




(yms/odi)

Hide Ads