5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran!

Seafood Gerobakan

5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran!

Diah Afrilian - detikFood
Rabu, 06 Okt 2021 16:00 WIB
5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran!
Foto: Istimewa/YouTube
Jakarta -

Olahan seafood lengkap tidak hanya ditemukan di restoran yang nyaman, tapi juga di lima penjual seafood gerobakan ini. Ada beragam pilihan seafood yang rasanya memuaskan selera!

Pesta seafood memang sangat mengasyikkan, terlebih dengan tambahan berbagai bumbu dan saus yang khas untuk menambah kelezatan cita rasa alami seafood yang segar.

Seringkali orang berpikir bahwa seafood yang segar dan enak hanya bisa didapatkan di restoran-restoran seafood ternama saja. Faktanya, ada banyak sekali penjaja seafood kaki lima gerobakan yang punya menu-menu komplet.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa di antaranya pernah diulas langsung oleh para YouTuber. Pilihan menu yang lengkap dengan berbagai saus pelengkap yang lezat-lezat menjadi pujian dan kini laris diburu pembeli. Harga yang sangat terjangkau membuat seafood gerobakan yang komplet ini patut dicoba.

Berikut ini 5 seafood gerobakan yang komplet pilihannya:

5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran!5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran! Foto: Istimewa/YouTube

1. Seafood Bang Bey

Kerang dara, kerang bulu, kerang tahu, cumi, udang, lobster, kepiting, gurita dan masih banyak pilihan seafood lainnya tersaji di gerobak seafood Bang Bey. Gerobak seafood Bang Bey ini memang sudah cukup terkenal bagi masyarakat sekitar Bekasi hingga Food Vlogger yang hobi mencicip makanan unik.

ADVERTISEMENT

Seafood yang segar di sini bisa disajikan dengan berbagai pilihan bumbu seperti saus Padang dan saus pedas manis. Kerap menyajikan menu promo yang hemat membuat seafood Bang Bey selalu ramai dikerubungi. Sayangnya, seafood Bang Bey belum menyajikan tempat untuk makan langsung.

Berlokasi di Jembatan Lima Rawalumbu, Kota Bekasi, seafood gerobakan Bang Bey ini mulai menyajikan beragam pilihan seafoodnya mulai pukul 4 sore hingga 10 malam. Dibanderol dengan harga yang terjangkau, seporsi seafood di sini dibanderol mulai dari Rp30 ribu saja.

Baca juga: Selain Kerang Hijau, Beragam Seafood Dibalut Aneka Saus Dijual dengan Harga Terjangkau

2. Seafood d'Kosim

Nama seafood d'Kosim sudah cukup populer bagi masyarakat Tangerang dan sekitarnya. Tidak jarang banyak juga pengunjungnya yang datang jauh-jauh untuk mencicipi segarnya seafood dan lezatnya bumbu olahan seafood di sini.

Kepiting, kerang bambu, lobster, kerang hijau, kerang dara dan banyak sekali bermacam-macam seafood yang disajikan di sini diambil langsung dari kawasan Dadap selaku penghasil seafood lokal. Tidak ada bisa dibeli per porsi, kerang dan seafood di sini juga bisa dibeli dalam hitungan kiloan.

Berlokasi di Jalan KH. Hasyim Ashari, Karang Tengah, Kota Tangerang, seafood di sini dijajakan mulai dari pukul 5 sore hingga 12 malam. Uniknya, harga yang dibanderol benar-benar terjangkau. Mulai dari Rp15 ribu saja kamu sudah bisa mencicipi seafood yang segar dan lezat!

5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran!5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran! Foto: Istimewa/YouTube

3. Seafood Nusantara

Punya kepiting berukuran jumbo, seafood gerobakan yang satu ini cocok untuk para penggemar seafood khususnya kepiting. Walaupun dijajakan dengan gerobak, seafood kaki lima yang satu ini juga menyediakan tempat makan di bawah tenda yang cukup teduh.

Diolah dengan bumbu racikan yang khas, Seafood Nusantara punya rasa yang cukup unik dan tidak bisa ditemukan di tempat lain. Berbagai ukuran seafood juga bisa dipilih sesuai selera yang kamu inginkan. Penjualnya juga kerap memberikan bonus-bonus tambahan yang membuat seporsi seafood di sini semakin komplet.

Berlokasi di Jalan Raya Serap,Tirtajaya, KotaDepok, kalau maumencobanya kamu bisa datang mulai pukul 17.30 hingga 21.00 Harga yangdibanderol juga cukup terjangkau mulai dari RP15 ribu hingga Rp150 ribu kamu bisa mendapatkan sepaket seafood yang begitu lengkap.

4. Kerang Balado Az Zahra

Walaupun dijajakan dengan gerobak kecil kaki lima tetapi seafood yang disajikan di sini begitu lengkap. Ada kerang dara, kerang hijau, kepiting, gurita bahkan hingga ceker ayam semuanya bisa disajikan di sini.

Berawal dari usaha keluarga turun temurun, Kerang Balado Az Zahra ini menyajikan seafood dengan pilihan bumbu kuning hingga bumbu balado yang pedasnya nagih. Kelezatan bumbunya yang khas buatan rumahan bahkan menarik banyak perhatian food Vlogger yang penasaran untuk mencicipi kelezatan dan kesegaran seafood di sini.

Berlokasi di Komplek Yon Armed 7 Pangkalan 4, Cikiwul, Bekasi, seafood yang komplet di sini disajikan mulai pukul 16,30 hingga 12 malam. Mulai dari Rp15 ribu saja kamu bisa pilih berbagai macam seafood dengan racikan bumbu rumahan yang mantap rasanya!

5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran!5 Seafood Gerobakan yang Menunya Paling Komplet, Mirip di Restoran! Foto: Istimewa/YouTube

5. Kerang Ema Cia

Dijajakan dengan gerobak sederhana, seporsi seafood di Kerang Ema Cia ini biasa disajikan hingga menggunung. Pilihan seafood yang banyak dengan harga yang murah meriah membuat Kerang Ema Cia ini selalu diburu dan diantre para pelanggannya.

Dikenal dengan sebutan 'kerang seraup', seporsi seafood yang disajikan di sini dibuat dengan jumlah porsi yang tidak pelit sama sekali. Berbagai pilihan paket sesuai dengan keinginan pelanggan juga bisa dipesan dan akan langsung diolah saat masih segar.

Berlokasi di Jalan Semangka, Lagoa Koja, Jakarta Utara, seafood gerobakan yang satu ini mulai diantre pelanggannya pada pukul 4 sore hingga 11 malam. Hanya dibanderol mulai dari Rp15 ribu kamu sudah bisa memesan seporsi seafood yang komplet banget!

Baca juga: 5 Warung Kaki Lima Ini Sajikan Aneka Seafood Segar dan Murah

Halaman 2 dari 3


Simak Video "Nongkrong di Coffee Shop Depok Bernuansa Homey: Ada Kopi Susu-Gultik"
[Gambas:Video 20detik]
(dfl/adr)

Hide Ads