5 Makanan Ini Disebut dari Neraka, Kari Setan hingga Sup Darah Segar

Sonia Basoni - detikFood
Selasa, 13 Jul 2021 19:30 WIB
Foto: Toptenz/Site/YouTube
Jakarta -

Disebut sebagai menu makanan yang berasal dari neraka, banyak makanan dengan predikat ekstrem yang membuat orang serasa uji nyali saat menyantapnya. Mulai dari sup darah mentah sampai kari setan.

Bagi penikmat kuliner ekstrem, makanan yang tidak biasa bahkan cenderung menjijikkan justru jadi tantangan tersendiri yang harus ditaklukkan. Tak heran banyak dari mereka yang sengaja jauh-jauh mencari makanan ekstrem di berbagai negara, untuk mereka coba langsung rasanya.

Dari sekian banyak makanan ekstrem yang ada, beberapa bahkan mendapatkan julukan menu makanan yang berasal dari neraka. Seperti sup darah mentah contohnya, yang jadi makanan favorit di Vietnam namun cukup membuat orang mual.

Tak ketinggalan kari setan yang dicampur dari beberapa cabai terpedas di dunia, dengan sensasi sengatan pedas yang menyakitkan.

Dilansir dari Toptenz (13/07), berikut lima menu makanan ekstrem yang disebut berasal dari neraka.

Baca Juga: 5 Makanan Aneh dari Bagian Tubuh Hewan yang Digemari Banyak Orang

1. Kari Setan

5 Makanan Ini Disebut dari Neraka, Kari Setan hingga Sup Darah Segar Foto: Toptenz/Site/YouTube

Makanan super pedas mungkin digemari banyak orang, bahkan memiliki pasarnya sendiri. Tapi berbeda dengan makanan ekstra pedas yang satu ini. Namanya Satan's Ashes Curry, dibuat oleh restoran dengan nama yang sama di Inggris.

Kari setan ini diklaim sebagai hidangan kari paling pedas di dunia yang menggunakan campuran cabe dorset naga, naga morich, dan bhut jolokia yang terkenal sengatan pedasnya. Tak sedikit orang yang berakhir di rumah sakit karena mencicipi kari pedas ini.

Menurut salah satu orang yang berhasil menghabiskan kari setan ini, rasa lidahnya sama seperti tersengat seribu matahari. Hingga sensasi sengatan listrik yang bikin kaget. Bahkan pria ini mengaku hampir pingsan setelah diare tanpa henti di toilet.

2. Otak Monyet

5 Makanan Ini Disebut dari Neraka, Kari Setan hingga Sup Darah Segar Foto: Toptenz/Site/YouTube

Daging dan otak monyet sejak dulu dikonsumsi di berbagai negara Asia sebagai obat, hingga hidangan enak yang mengundang pro dan kontra. Namun tak sedikit yang menyebut hidangan ini sebagai makanan dari neraka, karena proses pembuatannya.

Kebanyakan otak monyet yang diolah menjadi makanan, diambil langsung dari monyet yang masih hidup. Jadi kepala monyet yang masih hidup dibuka, dipecahkan tempurungnya untuk diambil otaknya.

Selain proses pembuatannya yang kejam, konsumsi daging dan otak monyet juga dapat menimbulkan berbagai risiko kesehatan. Salah satunya virus dan bakteri yang terpapar ke tubuh, yang bisa berakibat fatal bagi nyawa seseorang.



Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"

(sob/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork