Lalat seringkali berterbangan dan mengganggu di rumah. Ternyata lima bumbu dapur ini tergolong ampuh untuk bantu usir lalat.
Lalat merupakan serangga yang banyak ditemukan dan mengganggu di rumah. Lalat seringkali berterbangan di sekitar makanan atau bahkan hinggap pada makanan tersebut.
Hinggapnya lalat pada makanan sangat berpengaruh pada kehigienisan dan kebersihan makanan. Lalat menjadi serangga yang juga dikatakan membawa banyak bakteri dan penyakit di tubuhnya.
Untuk mengusir lalat di rumah ternyata bisa dilakukan dengan bahan-bahan dan bumbu dapur yang ada di rumah. Mulai dari kemangi hingga sereh terbukti ampuh untuk usir lalat yang mengganggu di rumah.
Berikut ini 5 bumbu dapur yang bisa usir lalat menurut Medicine Net (4/3).
1. Kemangi
Kemangi merupakan salah satu tumbuhan yang memiliki aroma yang cukup khas. Kemangi juga cukup mudah untuk ditanam dalam pot kecil di rumah.
Menanam kemangi atau meletakkan kemangi di beberapa sudut terutama di dapur dikatakan ampuh untuk mengatasi gangguan lalat di rumah. Aroma kemangi yang khas ternyata dibenci oleh lalat sehingga lalat akan menyingkir dan tidak beterbangan lagi di rumah.
Kemangi dianggap sebagai bumbu dapur yang cocok untuk ditanam di dapur arena perawatannya yang mudah dan media tanamnya yang tidak membutuhkan bahan-bahan yang rumit. Selain itu, kemangi yang ditanam di pot kecil juga cocok untuk dijadikan sebagai hiasan di sudut-sudut rumah.
Baca juga: 7 Cara Mengusir Semut dengan Mudah Pakai Bahan Alami
2. Cengkeh
Selain memberikan aroma dan rasa yang khas pada makanan, cengeh juga dapat mengusir serangga yang mengganggu di rumah. Trik mengusir serangga seperti lalat dan yang lainnya dengan cengkeh bahkan banyak dilakukan oleh para petani di seluruh dunia.
Cara menggunakan cengkeh untuk mengusir lalat dan serangga di rumah juga bisa dilakukan dengan mudah. Siapkan sebuah apel dan tusukan beberapa cengkeh di sisi-sisinya. Simpan apel yang sudah diberi cengkeh tersebut di sudut-sudut rumah atau pada bagian yang banyak diganggu lalat.
Cengkeh memang sudah sejak lama dipercaya untuk mengusir lalat atau serangga.Aromanya yang khas tersebut yang membuat lalat dan serangga lainnya tidak berani mendekat.
(dfl/adr)