Tampilannya cantik, roti babka ternyata sudah ada sejak abad ke-19. Tak hanya varian cokelat saja, kini roti babka punya banyak rasa yang lebih kekinian.
Roti babka merupakan salah satu jenis roti manis. Bukan roti manis yang diberikan isian krim, tapi dilapisi dengan cokelat. Setelah itu barulah dikepang memanjang.
Sekilas rupanya mirip roti tawar, hanya saja saat disantap roti babka sudah punya rasa. Jadi tetap enak walaupun dimakan begitu saja. Roti asal Polandia ini juga populer di Israel.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bentuknya beragam, ada yang dicetak menggunakan loyang loaf jadi terlihat agak padat. Tapi ada juga yang dicetak menggunakan loyang bulat atau ukuran kecil. Saat ini babka juga sedang menjadi tren di Indonesia. Mulai banyak orang yang menjual roti babka secara online.
Berikut 5 fakta soal roti babka yang sudah ada sejak abad ke-19.
Baca Juga: Japanese Milk Bun, Roti Kasur Jepang yang Super Lembut dan Fluffy
1. Sejarah Roti Babka
![]() |
Roti babka merupakan jenis roti manis dari Polandia, Eropa. Roti ini sudah ada sejak abad ke-19. Awalnya roti babka ini diisi dengan lapisan selai buah yang segar. Dalam bahasa Polandia, babka memiliki arti 'nenek'.
Ada juga yang mengisinya dengan lapisan bubuk kayu manis yang aromanya menyengat. Tak heran kenapa roti babka banyak yang mengatakan mirip dengan cinnamon roll.
Di negara asalnya roti babka biasa dijadikan sajian untuk perayaan Paskah yang populer. Roti babka juga sangat populer di Ukraina dan Israel. Kalau di Ukraina, roti manis ini kerap dikenal dengan sebutan baba.
2. Variasi Roti Babka
![]() |
Pada awal ditemukannya, roti babka ini berisikan lapisan selai buah yang segar atau bubuk kayu manis. Tapi kini variasi roti babka juga makin berkembang. Mulai dari awal abad ke-20, roti babka dikreasikan dengan lapisan cokelat di seluruh permukaan rotinnya.
Ada juga yang mengkreasikan roti babka dengan lapisan isian keju, apel, dan buah kering seperti kismis. Varian rasa ini tentunya tak kalah enak dengan roti babka original.
Bentuk roti babka ini awalnya hanya dicetak menggunakan loyang persegi panjang (loaf), bentuknya jadi padat mirip seperti roti pada umumnya. Tapi seiring waktu ada juga yang dicetak dengan loyang bundar atau digulung melingkar.
3. Roti Babka Jadi Tren
![]() |
Roti saat ini jadi tren makanan yang banyak diminati oleh para foodies. Apalagi di tengah pandemi COVID-19, banyak bermunculan roti baru atau roti yang sudah ada sejak dulu dan naik pamor lagi. Salah satu yang jadi tren adalah roti babka.
Chef Yohanes Adhijaya yang merupakan baker muda dan pendiri ragi.co.id ini membenarkan soal roti babka yang sedang jadi tren. "Roti babka itu sebenernya dari adonan roti juga, cuma ada proses laminasi gitu. Jadi, ada lapisan cokelatnya," ujar Chef Yohanes Adhijaya.
Chef Yohanes yang juga membuka kursus online baking akan memberikan kursus pembuatan roti babka. Ini karena roti babka sedang diminati banyak orang. Roti babka juga saat ini mulai banyak dijual online.
Baca Juga: Baker Muda Ini Sukses Jual 400 Korean Garlic Cheese Bread Tiap Hari
4. Roti Babka Variasi Kekinian
![]() |
Varian rasa roti babka original adalah selai buah dan bubuk kayu manis. Varian cokelat juga banyak dibuat oleh banyak orang karena rasanya enak. Tak hanya varian rasa itu saja, ada banyak varian kekinian juga untuk menarik minat pada roti babka ini.
Roti manis ini biasanya diberikan lapisan rasa yang manis. Namun sekarang ini banyak juga yang menyajikannya dengan varian gurih. Seperti rasa pizza dengan isian peperoni, keju, dan saus tomat.
Ada juga yang menyajikannya dengan isian saus pesto. Tak hanya saus pesto, bisa juga dengan menambahkan isian keju. Kalau pakai keju mozarella maka rasanya makin nikmat dan ketika matang akan menghasilkan lelehan keju yang lumer.
5. Rekomendasi Tempat Beli Roti Babka
![]() |
Roti babka bisa dibuat sendiri di rumah, tapi kalau tidak mau repot, kamu bisa beli roti babka di toko online. Ada beberapa toko online di Instagram yang menjualnya.
Pertama kamu bisa mengunjungi akun Instagram @dearloona.id. Di sini kamu bisa menemukan roti babka varian cokelat. Tampilannya sangat cantik dan lapisan cokelatnya juga sangat melimpah.
Roti babka juga ditawarkan oleh toko online asal Banjarmasin @fkitchenz. Di sana roti babka yang ditawarkan varian cokelat keju. Pemesanannya bisa melalui Instagram masing-masing tempat.
Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"
[Gambas:Video 20detik]
(yms/adr)