Kangen Tteokbokki dan Kimchi Autentik Korea? Pesan Saja di Sini

Kuliner New Normal

Kangen Tteokbokki dan Kimchi Autentik Korea? Pesan Saja di Sini

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Jumat, 05 Jun 2020 14:30 WIB
Makanan Korea
Foto: Instagram koto.kimchi
Jakarta -

Makanan Korea punya banyak penggemar di Indonesia. Selain dijual di restoran, makanan Korea banyak dijajakan online seperti di lima tempat ini.

Musik pop Korea (K-pop) berikut drama Korea yang menarik disimak membuat orang Indonesia begitu akrab dengan budaya negeri ginseng tersebut. Tak hanya hafal lagu atau judul drama yang keren saja, orang Indonesia juga jadi tahu berbagai makanan Korea.

Makanan tersebut banyak dipromosikan dalam adegan-adegan drama Korea. Tampilannya menggugah selera sehingga membuat penasaran. Saat dicicipi, rasanya juga sesuai selera banyak orang Indonesia sehingga makanan Korea dengan cepat menjamur di Indonesia.

Ada banyak restoran Korea yang tersebar di Jakarta dan kota-kota besar Indonesia lainnya. Begitu juga dengan penjual online yang menawarkan berbagai jenis makanan Korea. Nah, kalau saat ini restoran Korea favorit kamu belum buka, lima tempat online berikut bisa jadi pilihan untuk obati kangen makanan Korea:

1. Oma Kimchi

Makanan KoreaMakanan Korea Foto: Instagram omakimchi


Oma Kimchi mengklaim diri sebagai penyedia masakan rumahan Korea autentik. Di Instagram mereka eksis dengan lebih dari 63 ribu followers. Oma Kimchi menyajikan kimchi dan beragam jajanan Korea menarik selera.

Salah satunya gimmari, soun Korea yang dibungkus rumput laut lalu digoreng tepung. Gimmari biasanya jadi teman makan tteokbokki atau rabboki. Harganya Rp 37.500 per 5 buah. Ada juga odeng atau eomok guk yang dijual bersama kuah kaldu homemade. Rp 55.000 sudah dapat 3 tusuk oden.

Untuk kimchi, Oma Kimchi menjajakan banyak varian. Tak hanya sawi putih saja, ada kimchi kucai, lokio, dan lobak. Harganya bervariasi sesuai ukuran. Untuk kimchi lobak, misalnya, dijual Rp 33.000 per 150 gram. Pemesanan bisa melalui WhatsApp 08989 239 420.



2. Oppa Yoo

Makanan KoreaMakanan Korea Foto: Instagram oppa.yoo


Oppa Yoo mengusung konsep makanan beku Korea autentik. Menu andalannya adalah tteokbokki dan bulgogi. Pemesanan melalui sistem pre order lewat WhatsApp 0878 7877 7717. Nantinya pesanan akan dikirim H+3.

Untuk tteokbokki Oppa Yoo memiliki saus yang kental. Saus ini merupakan ala Hongdae. Sepaket tteokbokki dijual Rp 58.000 dengan isian tteok, odeng, dan keju. Untuk mengolah tteokbokki kemasan ini mudah karena tinggal memanaskan saus di wajan lalu memasukkan isiannya.

Oppa Yoo juga punya bulgogi yang sayang dilewatkan. Harganya Rp 68.000 per 250 gram. Saus bulgogi diracik sendiri (homemade). Pelengkapnya ada irisan bawang bombay, leek, dan jamur enoki yang membuatnya lebih bernutrisi.

Baca Juga: Setiap Hari Ratusan Orang Indonesia Ngemil Tteokbokki di Restoran Ini

3. Koto Kimchi

Makanan KoreaMakanan Korea Foto: Instagram koto.kimchi


Penggemar kimchi autentik Korea bisa mencoba racikan Koto Kimchi. Produknya dibuat dengan resep warisan keluarga yang memang sudah terbiasa membuatnya. Bahan-bahannya alami, tanpa pengawet, dan halal.

Kimchi dijual dalam tiga varian yaitu classic, medium spicy, dan kimchi bomb. Yang membedakan adalah tingkat kepedasannya. Pada kimchi bomb, rasa pedasnya lebih kuat berasal dari potongan cabai rawit yang lebih banyak.

Kimchi dikemas dalam botol praktis. Harganya Rp 25.000 untuk kemasan 200 gram, Rp 55.000 berisi 500 gram, dan Rp 100.000 berisi 1 kg. Tiap botol kimchi berisi kubis yang renyah, wortel, bawang bombai, jahe, bawang putih, cabai, dan bumbu aromatik lainnya. Pemesanan bisa melalui akun Instagramnya, koto.kimchi.


4. Corndog Legend

Makanan KoreaMakanan Korea Foto: Instagram corndoglegend


Corndog Legend adalah penjual jajanan Korea online yang eksis dengan lebih dari 58 ribu followers Instagram. Menu andalannya adalah corndog, tteokbokki, dan enoki. Pengiriman makanan dari Bandung, namun bisa juga dikirim ke luar kota.

Corndog di sini memakai keju mozzarella. Ada yang klasik namun ada juga yang mozzarellanya lebih berlimpah. Isian sosisnya tebal sehingga rasanya lebih mantap. Untuk cocolan tersedia saus blackpepper, sweet mayo, cheese, dan hot chilli.

Selain corndog, mereka juga punya Gochujang Mozzarella Stick. Camilan ini memadukan gurihnya keju mozzarella yang mulur dengan saus gochujang yang pedas enak. Pencinta keju enoki bisa mencoba Spicy Enoki Mozzarella. Seluruhnya bisa dipesan bisa melalui WhatsApp 081273106884.

5. Kimchi Omonim

Makanan KoreaMakanan Korea Foto: Instagram


Kimchi Omonim menjual makanan rumahan Korea yang harus dipesan lebih dulu. Pre order tutup setiap Rabu dan pengiriman akan dilakukan setiap Sabtu. Menunya ada kimchi, tteokbokki, dan odeng.

Kalau tertarik pesan, bisa langsung via Instagram kimchomonim. Harga tteokbokki Rp 55.000 untuk kemasan 300 gram. Sementara odeng berisi 8 tusuk dengan harga yang sama. Semua menu ini dijamin halal, namun ketersediaannya tiap minggu bisa berubah.

Kalau mau kimchi, Kimchi Omonim punya kimchi sawi dan lobak yang layak dicoba. Harganya mulai dari Rp 25.000 untuk kemasan 250 gram.

Baca Juga: 5 Fakta Sehat Kimchi, Sayuran Fermentasi dari Korea yang Mendunia

Halaman 2 dari 3
(adr/odi)

Hide Ads