Udang menjadi salah satu seafood enak yang cocok dijadikan menu andalan saat kumpul keluarga. Udang yang juicy makin enak dinikmati bersama dengan lapisan tepung dan saus lemon. Kalau suka dengan bumbu tradisional bisa membumbui dengan sambal dan petai. Wah, mantap!
Berikut ini beberapa resep udang dari detikFood yang bisa dicoba di rumah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Bosan dengan udang asam manis? Bagaimana kalau membuat udang goreng tepung ditambah dengan saus lemon. Untuk membuat sausnya, Anda bisa menyiapkan beberapa bahan sederhana seperti bawang putih, jus lemon, merica, garam, air dan tepung maizena.
Balutan tepung yang renyah dengan gurihnya udang sangat cocok dinikmati bersama saus sedikit asam. Kalau mau coba di rumah, langsung saja cek resepnya di sini.
2. Sambal Udang Petai
![]() |
Bagi Anda yang suka pedas bisa menikmati sajian udang dengan tambahan petai. Makin enak disantap pakai nasi hangat. Sambal udang ini juga cocok disantap dengan sayur gurih plus ketupat.
Mau coba bikin sendiri di rumah? Lihat resep lengkapnya di sini ya!
3. Udang Goreng Panir
![]() |
Udang goreng yang satu ini dibumbui dengan ketumbar yang digoreng garing. Lapisan tepung panir membuat teksturnya semakin enak disantap dengan nasi. Supaya makin gurih tambahkan dengan daun kari segar dan juga margarin. Lihat resep lengkapnya di sini.
4. Udang Crunchy Asam Pedas
![]() |
Udang goreng renyah ini dipadu dengan saus asam pedas. Anda bisa menggunakan udang windu atau jerbung. Saus pedasnya dibuat dengan campuran bawang putih, cabai bubuk, chili flakes dan juga merica.
Santap dengan nasi hangat. Lihat resep lengkapnya di sini.
5. Udang Bumbu Lada
![]() |
Udang pancet besar ini punya citarasa yang gurih karena dipadu dengan bawang putih hingga jeruk nipis. Saus lada hitam yang dibuat dengan campuran bawang putih, bawang bombay, saus tiram hingga lada hitam.
Mau bikin di rumah? Klik resepnya di sini. (lus/odi)