Dalam festival musim gugur yang dirayakan setiap tahun, kue bulan selalu menjadi hidangan utama untuk disajikan. Kreasi kue bulan pun terus berkembang dengan pilihan rasa unik dan tampilan yang cantik. Seperti kelima kue bulan yang dirangkum Little Day Out (23/08) berikut ini.
Baca juga : Jelang Mid Autumn Festival, China Perketat Aturan Pemberian Mooncake
1. Sofitel Singapura
![]() |
Kue bulan Sofitel Singapura merupakan karya dari chef ternama di Italia yang bernama Arianna Caroli. Dalam satu kotak berisikan 4 kue bulan yang dikemas dengan kotak-kotak mewah. Sofitel Singapura juga memberika promo-promo menarik setiap pembelian kue bulan. Promo-promo tersebut bisa Anda lihat secara lengkap melalui website mereka.
2. Cherry Graden di Hotel Mandarin Oriental Singapura
![]() |
Dari bahan-bahan tersebut menciptakan kue bulan dalam berbagai varian menu seperti mango puree dengan kacang macadamia, signature lychee martini dengan truffle cokelat, custard paste dengan kelopak mawah dan chestnut dan psmanthus dan walnut.
3. Crowne Plaza
![]() |
Kue bulan yang dibuat dengan gula rendah ini panggang dalam oven dengan merata. Jika Anda kunjungi websitenya, Crowne Plaza memberikan diskon untuk pembelian kue bulan. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp. 475.000 hingga Rp. 521.000.
4. Grand Hyatt Singapura
![]() |
Grand Hyatt juga menawarkan promo dengan harga menarik untuk pembelian setiap sekotak kue bulan dengan syarat dan ketentuan tertentu. Dalam sekotak terdapat 8 kue bulan yang dibandrol dengan harga Rp. 720.000 hingga.
5. Hotel Mariott Tang Plaza Singapura
![]() |
Pada tahun ini, hotel berbintang ini menawarkan berbagai varian rasa kue bulan, seperti Cempedak Paste Baked Mooncakes dengan Biji Labu, Bakso Bakso Panggang Bakso dengan Kacang Aneka, dan Kue Bulan Pasir Mangga Yogurt dengan Lime Margarita Truffle dan Mocha Snowskin Mooncakes dengan Milk Chocolate Royaltine.
Baca juga : Nikmati Kue Bulan Charcoal yang Unik dengan Oolong Tea dari Taiwan (dwa/odi)