Kali ini chef pastry pemenang James Beard Award menciptakan menu afternoon tea yang menggugah selera. Menu terbarunya ini pertama kali diperkenalkan pada (06/05) di Belgravia bakery.
![]() |
Dengan nuansa bunga yang cantik, pengunjung dapat menikmati hangatnya teh dengan sajian manis dan gurih. Para tamu disuguhi kue-kue di atas cake tier. Wadah ini terbuat dari keramik handmade dengan hiasan "benih" layaknya di kebun yang banyak ditanami bunga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dikutip dalam Standart.co.uk (06/05), salah satu menu gurih yang disajikan dengan Smoked salmon, yuzu dill cream cheese , Japanese cucumber dan micro basil. Dilengkapi cornish carb salad, apple celery, brioche, baby watercress dan steak tartare, creme fraiche, brioche toast dan red radish.
Tentu semua sajian ini tak akan lengkap tanpa kehadiran scone yang hangat dan disertai paduan clotted cream dan selai. Kalau suka manis, bisa mencicip Lavender meringue, coconut ganache, passion fruit gelee dan kelopak bunga dari cokelat putih, mascarpone mousse, selai amarena cherry, dark chocolate. Tak ketinggalan .meringue "kisses" serta brown butter financier, strawberry jam, ganache mawar dan kelopak bunga mawar yang semuanya dapat dimakan.
![]() |
Selain cake, ada juga beberapa minuman teh hingga minuman beralkohol atau non alkohol serta makanan tambahan. Seperti Butter-poached Canadian lobster roll dan Sevruga caviar, buckwheat blini dan creme fraiche.
Dijuluki sebagai "Willy Wonka dari New York", Ansel adalah penggemar berat afternoon tea di Inggris dan dengan bangga ia mempersembahkan teh dalam cara yang modern.
"Kami ingin memulai tradisi ngeteh di sini dengan tema yang berbeda. Bagi kami kreativitas, tidak peduli apakah Anda seorang chef, seniman, musisi atau dibidang apapun. Asalkan memiliki fondasi yang kuat," ujar Ansel.
![]() |
"Jadi kami mengembangkan ide itu menjadi menu yang dimulai dari bawah ke atas dengan cara yang segar dan modern. Saya senang melihat ide ini," kata Ansel.
Afternoon tea ini akan ada setiap hari Kamis-Minggu pada siang hingga jam 4 sore di Dominique Ansel Bakery, London.
Baca juga: Ini 8 Pastry Unik yang Hanya Bisa Ditemui di Dominique Ansel Bakery Ginza (1) (lus/odi)