Mampir ke Palmerah Bisa Cicip Bakmi hingga Nasi Rames Rendang yang Nikmat

Mampir ke Palmerah Bisa Cicip Bakmi hingga Nasi Rames Rendang yang Nikmat

Andi Annisa Dwi Rahmawati - detikFood
Rabu, 22 Feb 2017 12:20 WIB
Mampir ke Palmerah Bisa Cicip Bakmi hingga Nasi Rames Rendang yang Nikmat
Foto: detikFood
Jakarta - Sedang di Palmerah? Anda bisa melipir makan siang enak di sini. Ada bakmi aneka topping hingga racikan nasi rames khas Minang yang sedap.

detikFood punya rekomendasi tempat makan enak di sekitar Palmerah. Bisa jadi tujuan makan siang Anda saat mampir ke kawasan ini.

1. The Cortado

Foto: The Cortado
Kalau mau makan siang dengan suasana kafe, mampirlah ke sini. Ada aneka menu Barat seperti burger keju, spaghetti bolognese, dan fish and chips yang mengenyangkan. Untuk camilan tersedia churros cinnamon dan sushi banana yang patut dicoba. Jangan lupa bilas tenggorokan dengan minuman kopi nan menyegarkan di sini.

The Cortado
Jl. KH Syahdan No. 36, Lantai 2 Emporium
Palmerah, Jakarta
Telepon: 021 53651945

2. Si May

Foto: detikFood
Jika ingin puaskan selera dengan masakan Minang, rumah makan Si May patut jadi pilihan. Ada rendang, ragam gulai, dendeng, dan cincang daging untuk disantap. Saat bersantap di sini, pastikan mencicip rendang yang jadi menu andalan restoran.

Si May
Jl. Palmerah Barat, Palmerah, Jakarta
Telepon: 081310007792

3. Bebek Bandar

Ilustrasi: detikFood
Aneka olahan bebek juga enak dimakan siang ini. Di Bebek Bandar, Anda bisa coba bebek original, bebek kremes, dan bebek cabe ijo yang empuk gurih. Untuk olahan selain bebek tersedia iga penyet, rawon, dan soto sulung di sini.

Bebek Bandar
Jl. Palmerah Barat, Palmerah, Jakarta
Telepon: 021 5359577

4. Bakmi Aan

Ilustrasi: detikFood
Di Bakmi Aan ada aneka olahan bakmi yang bisa dicoba. Pilihan bakminya antara lain bakmi keriting, bakmi lebar, bakmi hijau, kwetiau, dan bihun. Sementara untuk isiannya tersedia telur, ayam, pangsit, bakso sapi, dan bakso ikan. Cicip juga ragam nasi goreng di sini.

Bakmi Aan
Gang U No. 30, Palmerah
Telepon: 089618363699

5. Saung Sambal

Ilustrasi: detikFood
Saung Sambal menyediakan aneka pilihan sambal mulai dari level SD, SMP, SMA, hingga S1. Jenisnya antara lain sambal kacang, sambal terung, sambal dabu-dabu, sambal jeletot, sambal dadak pedas, dan sambal mangga. Untuk lauknya tersedia ayam kalasan goreng, ayam kalasan bakar, empal gepuk, iga penyet, dan iga bakar. Ada juga aneka nasi bakar dengan berbagai isian di sini.

Saung Sambal
Jl. Kebun Jeruk Raya No. 34 A, Palmerah, Jakarta
Telepon: 087880990157

Halaman 2 dari 6
(adr/odi)

Hide Ads