Terpopuler Sepekan

Istilah Makanan Mengandung Babi hingga Buah untuk Naikkan Kadar Oksigen

Tim Detikfood - detikFood
Minggu, 18 Jul 2021 11:30 WIB
Foto: Ah Hong/Mothership SG
Jakarta -

Banyak istilah makanan mengandung babi yang perlu dicermati muslim. Ada juga tips makan untuk pulihkan indra penciuman dan buah untuk naikkan oksigen.

Seorang netizen muslim secara tak sengaja memesan paket makanan yang ternyata mengandung babi. Ini karena ketidaktahuan tentang istilah makanan mengandung babi. Padahal banyak sekali istilah asing yang dipakai untuk makanan mengandung babi.

Dengan pemahaman dan kecermatan membaca informasi sebelum membeli muslim bisa terhindari dari makanan haram. Istilah-istilah yang populer di dunia kuliner untuk makanan mengandung babi kini makin banyak dipakai.

Ada juga tips makan untuk mereka yang tengah menjalani isolasi mandiri. Terutama untuk mereka yang mengalami kehilangan indra penciuman. Meskipun isoman di rumah, tips makan sederhana bisa mudah dipraktekkan.

Kadar oksigen dalam darah harus terjaga dengan baik, terutama dalam masa pandemi. Banyak buah-buahan segar yang bisa memberi pasokan oksigen darah lebih baik. Rasanya manis, asam dan segar, enak dimakan setiap hari.

Berikut ini 3 (tiga) berita yang menarik perhatian pembaca detikfood sepanjang minggu ini.

1. Istilah Makanan Mengandung Babi

Seorang pria tergoda memesan Nasi Campur dengan harga ekonomis dari sebuah rumah makan. Ternyata setelah diteliti barulah ia tahu beberapa lauk mengandung babi yaitu lap chipng dan bakso goreng. Tentu saja hal ini mengejutkan ia dan keluarganya.

Perlu diketahui oleh muslim bahwa kini banyak sekali istilah makanan yang mengandung babi. Sebut saja lapchipng, bacon, lard, bakut, char siu dan lain-lain. Istilah ini perlu dipahami agar tak salah memesan dan makan makanan mengandung babi.



Simak Video "Video Siswa soal MBG Beras Dibagikan Seminggu Sekali: Cuma Cukup 2 Hari"

(odi/odi)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork