×
Ad

Ngiler! Ini 5 Spot Kuliner Bandung yang Sering Didatangi Artis & Pejabat

Atiqa Rana - detikFood
Minggu, 23 Nov 2025 14:00 WIB
Foto: detikFood
Jakarta -

Kuliner di Bandung memang selalu menarik perhatian. Beberapa tempat bahkan sudah dikenal sebagai favoritnya artis hingga pejabat untuk makan. Berikut daftarnya!

Sejak lama Bandung dikenal sebagai surga kuliner. Kuliner yang bisa ditemukan di Bandung pun beragam, mulai dari makanan atau jajanan tradisional Sunda hingga kafe kekinian. Tak heran kalau ke Bandung banyak warga lokal langsung tertuju untuk berburu kulinernya.

Bahkan beberapa tempat makan disebut-sebut menjadi favoritnya para artis hingga pejabat karena rasa menunya yang menggugah selera. Mulai dari warung makan ayam goreng, bakso, hingga lontong kari.

Berikut daftar 5 kuliner Bandung yang jadi favoritnya pada artis hingga pejabat!

1. Rumah Makan Wangi Seruni

Rumah makan ini terkenal dengan hidangan ayam goreng kremesnya yang berempah. Foto: Instagram @rm.wangiseruni

Rumah Makan Wangi Seruni dikenal sebagai salah satu spot kuliner yang lagi viral di Bandung. Tempat makan ini pun sudah beberapa kali didatangi para artis, mulai dari Ariel Noah, Melki Bajaj, hingga Raffi Ahmad.

Mereka spesial menawarkan ayam goreng berbumbu rempah yang meresap sampai ke dalam daging. Ada taburan kremesan rempah krispi yang memberi sentuhan unik. Selain ayam goreng, sop seruni, tumis bunga bawang, hingga perkedel bisa dipesan sebagai pelengkap.

Harga menu makanan dan minumannya dibanderol mulai dari Rp 2.000 sampai Rp 55.000 saja.

Mereka punya dua cabang di Bandung yaitu di Jl. Cimanuk No.42 Bandung dan Jl. Cisangkuy No.20 Bandung. Buka setiap hari pukul 09.00-22.00 WIB.

2. Bakso Tjap Haji

Tjap Haji'" title="Gurih Mantap! Bakso Spesial dengan Tetelan Oseng Buatan 'Tjap Haji'" class="p_img_zoomin" />Bakso Tjap Haji juga menawarkan kenikmatan yang banyak disukai oleh para artis dan pejabat. Foto: detikFood

Kedai bakso ini tergolong sebagai kuliner legendaris di Bandung karena baksonya sendiri sudah diproduksi sejak 1996.

Bakso Tjap Haji turut dikenal dengan variasi bakso, mie ayam, dan tetelan koyor yang jadi topping favorit banyak pelanggan.

Tempat makan bakso ini menjadi sangat populer usai dikunjungi oleh mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Beberapa artis lain juga sempat mampir makan di sini, seperti Yuki Kato, Rachel Vennya, hingga Rian D'Masiv.

Untuk menu andalannya yaitu Paket Bakso Spesial 1 (Rp 50.000). Isiannya lengkap ada bakso telur, bakso urat, bakso cincang, bakso halus kecil, pangsit goreng, dan pilihan bihun atau mie. Disajikan dengan kuah bening beraroma kaldu sapi yang cukup kuat.

Supaya lebih lengkap, bisa pesan Oseng Tetelan dan Oseng Koyor yang jadi tipping favorit. Disajikan terpisah, tetapi bisa dimakan bersama bakso, mie ayam, atau dengan nasi putih.

Bakso Tjap Haji di Bandung bisa disambangi di Jl. Burangrang No.21, Malabar, Bandung. Buka setiap hari pukul 10.00-21.00/22.00 WIB.



Simak Video "Video Kuliner Unik di Bandung: Batagor Kuah Mi Kocok"


(aqr/adr)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork